Mabesbharindo.com
Jakarta Pusat – Suasana pagi di Jalan Petojo Utara VI, Kelurahan Petojo Utara, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, tampak sedikit berbeda pada Rabu (9/4/2025). Kehadiran petugas dari Polsek Metro Gambir yang melakukan patroli sambang dan strong point disambut hangat oleh warga sekitar.
Kegiatan ini bukan sekadar patroli rutin. Lewat pendekatan dialogis dan penuh keakraban, petugas menyapa warga, berdiskusi ringan, dan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas secara langsung. Fokus utama patroli adalah mengantisipasi potensi kejahatan jalanan, seperti pencurian dengan kekerasan, pencurian dengan pemberatan, dan pencurian kendaraan bermotor (3C), serta gangguan keamanan lainnya.
“Kadang pelaku kejahatan beraksi karena merasa situasi lengah. Patroli seperti ini penting untuk menunjukkan bahwa kita semua waspada, dan masyarakat tidak sendiri dalam menjaga lingkungannya,” ujar salah satu petugas di lokasi.
Warga yang ditemui pun menyampaikan apresiasi dan beberapa masukan terkait kondisi lingkungan. Mereka merasa lebih tenang dengan kehadiran polisi yang aktif turun ke lapangan dan bersedia mendengar langsung aspirasi mereka.
Petugas juga mengingatkan agar warga tetap berhati-hati terhadap kejahatan siber seperti pinjaman online ilegal dan judi daring, serta tidak mudah terpancing berita-berita hoaks yang dapat memecah belah keharmonisan warga. “Bijak bermedia itu juga bagian dari menjaga keamanan bersama,” imbuhnya.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, mengatakan bahwa patroli strong point adalah bagian dari pendekatan humanis Polri yang bertujuan membangun rasa aman sekaligus menjalin kedekatan dengan masyarakat.
“Kami tidak hanya hadir saat ada kejadian. Kami ingin hadir lebih dulu untuk mencegah, mendengar, dan menjaga bersama. Karena keamanan itu tanggung jawab kita semua,” ujar Kapolres.
Patroli berlangsung dalam suasana aman, tertib, dan penuh keakraban. Petugas juga mengingatkan warga untuk segera melapor jika melihat hal-hal mencurigakan melalui call center 110 atau menghubungi langsung Polsek Metro Gambir.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
Komentar