Wakapolsek Pimpin Apel Gabungan Rayonisasi Polsek Johar Baru dan Polsek Cempaka Putih

TNI & Polri220 Dilihat

Jakarta,mabesbharindo com, 

Jakarta Pusat – Pada hari Jumat, tanggal 07 Maret 2025, pukul 23.30 WIB, Wakapolsek Johar Baru AKP Aris Setiawan memimpin apel gabungan dalam rangka kegiatan rayonisasi patroli dengan perkuatkan 25 personil yang melibatkan 15 personil Polsek Johar Baru dan 10 personil Polsek Cempaka Putih. Kegiatan ini dilaksanakan di halaman Polsek Johar Baru, Jalan Kramat Pulo Gundul, Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Johar Baru Jakarta Pusat. Sabtu (08/03/2025).

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, mengatakan bahwa kegiatan ini dengan tujuan untuk mempererat koordinasi dan sinergitas antara kedua Polsek dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah.

Dalam apel tersebut, Wakapolsek menyampaikan pesan penting mengenai peningkatan kewaspadaan serta kesiapan anggota dalam menghadapi potensi gangguan kamtibmas. Beliau juga menekankan pentingnya komunikasi yang efektif antar anggota Polsek, serta koordinasi yang lebih intensif dalam rangka menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi masyarakat.

“Rayonisasi ini bukan hanya tentang pembagian wilayah tugas, tetapi juga tentang menciptakan kekuatan bersama dalam menjaga keamanan. Setiap anggota memiliki peran yang sangat penting, dan kolaborasi antara Polsek Johar Baru dan Polsek Cempaka Putih akan semakin memperkuat jalinan kerja sama kita dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab,” ujar Wakapolsek dalam amanatnya.

Setelah apel selesai, kegiatan dilanjutkan dengan pembagian tugas yang lebih terstruktur sesuai dengan hasil evaluasi dan pemetaan potensi gangguan di kedua wilayah tersebut. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja polisi di lapangan, serta menjamin rasa aman bagi seluruh warga yang tinggal di wilayah Johar Baru dan Cempaka Putih.

Dengan terlaksananya apel gabungan ini, diharapkan hubungan yang lebih solid antara Polsek Johar Baru dan Polsek Cempaka Putih dapat terus terjalin, serta memberikan dampak positif terhadap peningkatan kualitas pelayanan kepolisian kepada masyarakat.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Komentar