Pemdes Blimbinggede Kecamatan Ngraho, Terima Program Pamsimas

Pemerintahan748 Dilihat

MabesBharindo, Bojonegoro – Warga Desa Blimbinggede, Kecamatan Ngraho, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, selama ini kesulitan untuk mendapatkan air bersih. Warga hanya mengandalkan program PAM IKK dari Kecamatan yang hanya bisa menyalurkan air bersih ke beberapa wilayah saja.

Saat ini kondisi tersebut telah teratasi, Desa Blimbinggede telah mendapatkan program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) dari Pemerintah Kabupaten Bojonegoro.

Kepala Desa Blimbinggede, Mochamad Arifin mengucapkan terimakasih karena hal ini akan mempermudah masyarakat dalam memenuhi kebutuhan air yang akan berdampak pada kesehatan masyarakat juga.

“Saya berharap dengan adanya Pamsimas ini, desa menjadi mandiri dalam penyediaan air untuk masyarakatnya dan juga masyarakat dapat lebih menerapkan pola hidup bersih dan sehat,” imbuhnya.

Desa Blimbinggede memiliki sumber air yang tergolong banyak. Lahan yang memiliki sumber air merupakan lahan milik warga yang telah dihibahkan ke desa secara sukarela untuk membantu penyaluran air Desa Blimbinggede.

Sri Kartini, perwakilan dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Cipta Karya mengimbau agar Desa Blimbinggede memiliki manajemen yang bagus untuk perawatan Pamsimas agar tidak mangkrak. Ia juga berterimakasih kepada seluruh masyarakat yang ikut andil dalam pembangunan Pamsimas.

“Saya sangat berterimakasih kepada Desa Blimbinggede karena sudah beramanah dalam pembangunan Pamsimas ini,” imbuhnya. Warga sangat terbantu dengan adanya program Pamsimas ini.

“Sebelumnya, jika musim kemarau kami hanya mengandalkan air dari sumur bor biasa dan itupun air sangat sulit didapat. Sekarang ada Pamsimas saya sangat terbantu untuk penyediaan air di rumah saya ” kata Sukini (48) warga Desa Blimbinggede.

Untuk saat ini, Pamsimas Blimbinggede sudah memiliki 10 SR di Dusun Setren yang akan terus berkembang karena target penerima air Pamsimas adalah sebanyak 130 SR.

Komentar