Bhabinkamtibmas Pegangsaan Patroli Dan Himbauan Kamtibmas Security Bank Maybank Indonesia

TNI & Polri245 Dilihat

Jakarta,mabesbharindo com, 

Jakarta Pusat – Dalam upaya menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Kelurahan Pegangsaan, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pegangsaan, Aipda H. M. Adhy. M. N., melaksanakan kegiatan patroli dialogis pada hari ini di PT. Bank Maybank Indonesia yang beralamat di Jalan Proklamasi No. 23, Pegangsaan, Menteng, Jakarta Pusat. Rabu (16/4/2025)

Kegiatan patroli dialogis ini merupakan bagian dari tugas rutin Bhabinkamtibmas dalam rangka menjalin komunikasi yang harmonis serta memperkuat sinergitas antara Polri dan pihak keamanan swasta, khususnya satuan pengamanan (security) yang bertugas di perbankan.

Dalam kesempatan tersebut, Aipda H. M. Adhy. M. N. memberikan himbauan kamtibmas kepada Bapak Gunawan selaku petugas keamanan (security) Bank Maybank Indonesia. Ia menekankan pentingnya meningkatkan kewaspadaan terhadap situasi di lingkungan sekitar, terutama dalam mengawasi keluar-masuknya nasabah dan kendaraan di area perbankan.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro menyampaikan
“Keamanan lingkungan perbankan menjadi prioritas utama. Oleh karena itu, saya mengimbau kepada rekan-rekan security untuk selalu meningkatkan patroli di sekitar area bank, mencermati aktivitas yang mencurigakan, serta tidak ragu melaporkan hal-hal yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan kepada pihak kepolisian,” ujar Kombes Susatyo.

Selain itu, beliau juga mengingatkan agar petugas keamanan senantiasa memberikan pelayanan yang ramah namun tetap tegas, serta selalu sigap dalam menghadapi situasi darurat, termasuk memastikan CCTV berfungsi optimal dan sistem keamanan lainnya berjalan baik.

Kapolsek Metro Menteng Kompol Rezha Rahandhi menambahkan dengan adanya komunikasi dan koordinasi yang baik antara pihak kepolisian dan petugas keamanan, dapat mencegah terjadinya tindak kriminalitas, khususnya di area perbankan yang rentan terhadap kejahatan konvensional seperti penipuan, pencurian, hingga perampokan.

Kegiatan patroli dialogis ini disambut positif oleh pihak Bank Maybank Indonesia. Bapak Gunawan menyampaikan apresiasi atas perhatian dan kunjungan dari pihak kepolisian, serta menyatakan siap menjalankan arahan dan himbauan yang telah disampaikan demi menjaga keamanan dan kenyamanan para nasabah.

Dengan kegiatan seperti ini, diharapkan kehadiran Polri di tengah masyarakat dapat semakin dirasakan manfaatnya, serta menjadi mitra utama dalam menjaga stabilitas kamtibmas di lingkungan Kelurahan Pegangsaan dan sekitarnya.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Komentar