Bhabinkamtibmas Kelurahan Kenari Sambangi Satpam Pegadaian Salemba, Sampaikan Himbauan Kamtibmas

TNI & Polri239 Dilihat

Jakarta,mabesbharindo com, 

Jakarta Pusat – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Bhabinkamtibmas Kelurahan Kenari, Bripka M. Faisal, melaksanakan kegiatan sambang dan memberikan himbauan kepada satuan pengamanan (Satpam) di PT. Pegadaian Salemba, Jalan Salemba Raya No. 2, Kelurahan Kenari, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat, pada Kamis dini hari pukul 00.30 WIB. 17/4/25

Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah antisipasi terhadap potensi gangguan keamanan di lingkungan sekitar kantor pegadaian, khususnya pada waktu jaga malam. Dalam arahannya, Bripka M. Faisal mengajak para petugas Satpam untuk meningkatkan kewaspadaan saat bertugas, serta menjaga situasi tetap aman dan kondusif.

“Penting untuk selalu waspada, terutama di malam hari. Jangan ragu menghubungi pihak kepolisian bila terjadi hal yang mencurigakan,” ujar Bripka Faisal dalam himbauannya.

Selain itu, ia juga menekankan pentingnya kedisiplinan personel keamanan dalam menjalankan tugas. Masyarakat dan satuan pengamanan juga diingatkan agar segera menghubungi Bhabinkamtibmas, Polsek Senen, atau Call Center 110 apabila membutuhkan bantuan darurat.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro, melalui Kapolsek Senen Kompol Bambang Santoso Menyampaikan mendukung penuh kegiatan preventif seperti ini sebagai bagian dari komitmen Polri dalam menciptakan rasa aman bagi masyarakat.

 

Humas Polres Metro Jakarta Pusat

Komentar