MABESBHARINDO| GUNUNG MAS – Sebagai Wujud Kepedulian Kepolisian Republik Indonesia (POLRI) Polres Gunung Mas, Melalui Polsek Sepang Menyalurkan Bantuan Berupa uang Tunai Sebesar Rp. 300.000/KK Kepada 317 KK Warga Kec. sepang , Kabupaten Gunung Mas, yang terdiri dari Pedagang Kaki Lima (PKL) dan pemilik kios atau warung (29/4/2022)
Menurut Kapolres Gunung Mas, AKBP. Irwansyah S.I.K. yang disampaikan melalui Kapolsek Sepang IPDA. Neno Efendo,S.H. bahwa penyaluran bantuan tersebut adalah wujud kepedulian pihak Polri kepada warga masyarakat, ucap Kapolsek.
” Bantuan ini adalah wujud kepedulian Polri kepada warga masyarakat, agar dengan adanya bantuan ini dapat mendukung perekonomian warga, Bebernya.
Terpisah, Salah satu penerima bantuan tersebut, Kuwin warga desa rabauh menyampaikan rasa terima kasihnya kepada jajaran polsek sepang dikarenakan menurutnya bantuan tersebut sangat membantu dalam mengatasi permasalahan ekonominya.
” terimakasih atas bantuan yang diberikan ini, semoga bermanfaat bagi saya dan keluarga saya. “tuturnya.
Komentar