Jakarta,mabesbharindo com,
Jakarta Pusat – Pada hari Selasa, 1 April 2025, pukul 14.00 WIB, Bhabinkamtibmas Kelurahan Galur, Aiptu Baktiar Emri, melakukan silaturahmi dengan tokoh masyarakat di wilayahnya. Bertempat di Masjid Jami Darul Fallah, Jalan Intan RT 05/01, Kelurahan Galur, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat, Aiptu Baktiar bertemu dengan Bapak Usrok dan Pak Nasrul, selaku penasehat RW 01 Galur, dalam rangka Cooling System serta untuk mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat.
Dalam pertemuan tersebut, Aiptu Baktiar Emri melakukan dialogis dan memberikan himbauan terkait situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Beberapa hal penting yang dibahas antara lain deteksi dini gangguan kamtibmas, saling tukar informasi antara warga dan pihak keamanan, serta langkah-langkah antisipasi terhadap potensi ancaman, seperti pelaku kejahatan “Rusong” dan “Jaya 65” yang dapat memanfaatkan situasi ketika warga mudik.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, mengungkapkan pentingnya sinergi antara polisi dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman, terutama di saat musim mudik. “Kami mendorong masyarakat untuk aktif dalam bertukar informasi dan melakukan deteksi dini terhadap potensi gangguan kamtibmas. Kolaborasi dengan tokoh masyarakat sangat penting dalam menjaga keamanan lingkungan,” tegasnya.
Kapolsek Johar Baru, Kompol Saiful Anwar, juga mengingatkan agar masyarakat tidak ragu untuk segera menghubungi Bhabinkamtibmas, Polsubsektor, atau Polsek jika membutuhkan bantuan atau melaporkan kejadian yang mencurigakan. “Keamanan adalah tanggung jawab bersama. Jika ada hal yang membutuhkan kehadiran polisi, segera hubungi kami,” ujarnya.
Kegiatan ini berjalan dengan lancar, dan situasi wilayah Kelurahan Galur hingga saat ini tetap aman dan kondusif.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
Komentar