Ratusan takjil di bagikan BPPKB DPAC NAgrak kepada pengendara.

Daerah1763 Dilihat

Mabes Bhayangkara Indonesia Sukabumi

 

Sukabumi- Dewan Pengurus Anak Cabang (DPAC) Nagrak berikan ratusan takjil di pertigaan Nagrak-Cibadak. Pembagian takjil itu di hadiri ketua Umum BPPKB DPC Kabupaten Sukabumi Boy Frans, Pengurus DPAC Se Kabupaten Sukabumi. (Minggu, 17/04/22)

Hery Suherman Ketua DPAC Nagrak mengatakan ratusan takjil yang dibagikan kepada pengendara merupakan salah satu bentuk sosial yang dilaksanakan oleh keluarga besar BPPKB di bulan Ramadhan 1443 H.

” Alhamdulillah saat ini kita bisa berbagi takjil kepada para pengendara.” Terangnya.

 

Lanjut Hery dalam pembagian takjil itu juga merupakan bentuk silaturahmi pengurus DPAC Nagrak dengan DPAC SE wilayah Kabupaten Sukabumi dengan di hadiri oleh ketua umum BPPKB dalam melaksanakan kegiatan.

” Ini merupakan bagian daripada ajang silaturahmi keluarga besar BPPKB Se Sukabumi.” Tambahnya.

 

Hery mengharapkan dengan adanya kegiatan yang dilaksanakan ini selain bisa mendapatkan keberkahan di bulan Ramdhan. Juga mampu membuat pengurus menjadi lebih solida dan kuat karena kebersamaan.

 

” Semoga saja BPPKB lebih maju.” Harapnya.

 

Semntara itu Boy Frans mengucapkan apresiasi dan terimakasih kepada pengurus yang telah datang untuk melaksanakan pembagian takjil. Menurutnya kegiatan pembagian takjil menjadi salah satu agenda kegiatan yang akan dilaksanakan oleh BPPKB.

 

” Insha Allah nanatinya kita akan melaksanakan pembagian takjil secara begantian.” Terangnya.

 

Reporter, Sony sadikin

Komentar