Progres Pembangunan Saluran Air di Desa Ngraho, Warga Rasakan Langsung Manfaatnya

Daerah225 Dilihat

MBI | BOJONEGORO – Guna meningkatkan potensi Desa, Pemerintah Desa Ngraho Kecamatan Ngraho melakukan berbagai upaya untuk mendapatkan suntikan dana dari beberapa sumber untuk peningkatan pembangunan desa, salah satunya diperuntukan untuk membangun saluran air.

Mustakim selaku Kades Ngraho saat di temui awak media Selasa (19/07/2022) dirumahnya mengungkapkan, dengan adanya pembangunan saluran air mampu membantu menumbuhkan perekonomian warga, dimana para petani saat ini lebih mudah mensuplai air untuk  lahan persawahannya.

“Dengan adanya pembangunan aliran air masyarakat dan para petani sekitar sangat merasakan manfaatnya, sebelum adanya pembangunan saluran air tersebut, saat musim penghujan air meluber kemana – mana bahkan sampai ke pemukiman warga” ujar Mustakim.

Lanjut Kades,  Pemdes Ngraho sangat berterima kasih kepada Pemkab Bojonegoro yang telah memberikan  Bantuan Dana Desa yang selama ini bisa dipergunakan untuk meningkatkan pembangunan potensi desa.



Baca Juga : 

Masirin Camat Ngraho Menuturkan ” sangat mengapresiasi upaya yang dilakukan Kades Mustakim, dimana dengan upaya tersebut terkait progres pembangunan di Desa Ngraho terlihat hasilnya, pembangunan saluran air salah satu contohnya,  pembangunan saluran air tersebut memiliki nilai plus karena langsung menyentuh hajat warga, ungkapnya

Suroso, salah satu warga Desa Ngraho saat diwawancarai merasa sangat senang dengan adanya pembangunan saluran air di desanya yang semakin baik

“ Sebelum adanya pembangunan saluran air tersebut ketika turun hujan air banyak menggenangi jalan hingga masuk kerumah warga” tuturnya. [Jayadi]

Komentar