Jakarta,mabesbharindo com,
Jakarta Pusat — Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat, personel Polsek Metro Gambir kembali menggiatkan kegiatan sambang dan patroli wilayah. Pada Minggu, 20 April 2025, petugas melaksanakan patroli di lingkungan Kantor Badan Pengawas Tenaga Nuklir (BAPETEN) yang berlokasi di Jalan Gajah Mada, RW 02, Kelurahan Petojo Utara, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat.
Dalam kegiatan tersebut, petugas bertemu langsung dengan petugas keamanan kantor BAPETEN dan menyampaikan himbauan penting terkait keamanan lingkungan. Polisi mengajak para petugas keamanan setempat untuk turut aktif dalam pemantauan situasi sekitar, serta menjalin sinergi dengan pihak kepolisian guna mencegah potensi gangguan kamtibmas.
“Kerja sama dan komunikasi yang baik antara aparat keamanan dan kepolisian sangat penting, terutama dalam menjaga area strategis seperti kantor pemerintahan. Kami minta agar segera menghubungi Bhabinkamtibmas atau kantor polisi terdekat bila ada hal-hal mencurigakan,” ujar petugas dalam arahannya.
Langkah ini merupakan bagian dari program rutin Polsek Metro Gambir dalam menciptakan rasa aman di tengah masyarakat, serta memperkuat kehadiran polisi sebagai pelindung dan pengayom masyarakat.
Hingga kegiatan berakhir, situasi di sekitar Kantor BAPETEN terpantau aman, kondusif, dan terkendali. Aparat kepolisian pun terus mengimbau kepada masyarakat dan unsur pengamanan di wilayah untuk tidak ragu melaporkan segala bentuk potensi gangguan melalui layanan kepolisian 110 atau langsung ke Polsek Metro Gambir.
Kegiatan patroli dan sambang ini selaras dengan arahan Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, selaku Kapolres Metro Jakarta Pusat, dalam upaya mengedepankan langkah preventif dan kolaboratif demi menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan tertib bagi seluruh lapisan masyarakat.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
Komentar