Jakarta,mabesbharindo com,
Jakarta Pusat — Dalam rangka menjaga kelancaran lalu lintas dan menciptakan kenyamanan bagi masyarakat, jajaran Polsek Metro Gambir melalui Unit Patroli 1013 melaksanakan kegiatan ploting pengaturan lalu lintas (gatur lalin) pada Minggu sore, 20 April 2025, di kawasan pertigaan Jalan Juanda Raya dan Jalan Veteran 3, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat.
Kegiatan ini dilakukan bertepatan dengan jam pulang kantor di akhir pekan, di mana arus kendaraan mengalami peningkatan yang signifikan. Petugas terlihat sigap mengatur pergerakan kendaraan dari berbagai arah guna mencegah kemacetan, sekaligus memastikan ketertiban berlalu lintas tetap terjaga.
Menurut laporan dari lapangan, arus kendaraan terpantau ramai namun masih dalam kondisi lancar. Kehadiran anggota Polri di titik strategis ini memberikan rasa aman dan nyaman bagi para pengguna jalan.
Pengaturan lalu lintas ini merupakan bagian dari langkah preventif Polsek Metro Gambir dalam mengantisipasi kepadatan jalan serta potensi gangguan kamtibmas lainnya, sebagaimana instruksi langsung dari Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, Kapolres Metro Jakarta Pusat.
Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan masyarakat dapat lebih tertib dalam berlalu lintas dan bersama-sama menciptakan situasi kota yang aman, lancar, dan kondusif.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
Komentar