Polisi Sapa Remaja di Bundaran HI, Beri Himbauan dan Periksa Barang Bawaan

TNI & Polri222 Dilihat

Jakarta,mabesbharindo com, 

Jakarta Pusat – Satuan Binmas Polres Metro Jakarta Pusat melaksanakan patroli jalan kaki dan memberikan himbauan kamtibmas kepada kelompok remaja yang masih nongkrong hingga dini hari di kawasan Bundaran HI, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (15/4/2025) dini hari.

Empat personel dikerahkan dalam kegiatan tersebut, yaitu Aipda Abdul Qodir, Aipda Supriyadi, Aipda Warsito, dan Briptu Andriyanto. Patroli dimulai pukul 00.00 WIB hingga selesai dengan fokus pada pendekatan persuasif terhadap anak-anak muda yang masih berada di ruang publik saat malam hari.

“Tidak ditemukan senjata tajam, miras, atau barang berbahaya lainnya. Kami lakukan pemeriksaan dengan humanis, dan kami ingatkan agar segera pulang untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” ujar Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program Peduli Anak untuk membangun kesadaran hukum di kalangan remaja dan mencegah mereka terlibat dalam aksi kenakalan remaja seperti tawuran, balap liar, atau penyalahgunaan narkoba.

“Kami ingin para remaja merasa dilindungi dan dibimbing, bukan ditakuti. Tapi kami tetap tegas dalam menjaga kamtibmas,” tegas Kasat Binmas Kompol Jarono.

Petugas juga mengingatkan pentingnya keselamatan dalam perjalanan pulang karena cuaca sempat gerimis. Seluruh kegiatan berlangsung aman, tertib, dan mendapat respons positif dari masyarakat sekitar.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Komentar