Pagi Hari Yang Sibuk, Polisi Hadir Di Tengah Masyarakat Mengurai Kemacetan Di TL Bunda

TNI & Polri219 Dilihat

Jakarta,mabesbharindo com, 

Jakarta Pusat – Setiap pagi hari, kawasan Menteng, khususnya di sekitar Jalan Cik Ditiro, menjadi salah satu titik rawan kepadatan arus lalu lintas. Aktivitas warga yang memulai rutinitas harian, para karyawan yang menuju kantor, serta kendaraan pribadi dan umum yang berlalu-lalang menjadikan persimpangan TL Bunda sebagai simpul kemacetan yang harus dikelola dengan cermat. Di tengah hiruk-pikuk itu, sosok Bhabinkamtibmas Kelurahan Gondangdia, Aiptu Kamidi, hadir sebagai garda terdepan dalam membantu kelancaran mobilitas warga. Rabu (23/4/2025)

Sejak pukul 06.00 WIB, Aiptu Kamidi telah bersiaga di titik strategis persimpangan tersebut. Dengan mengenakan seragam lengkap dan perlengkapan pengatur lalu lintas, ia sigap mengarahkan kendaraan dari berbagai arah agar tetap berjalan tertib dan lancar. Tak hanya mengatur laju kendaraan, Aiptu Kamidi juga aktif memberikan imbauan kepada pengendara agar mematuhi rambu-rambu lalu lintas, menjaga keselamatan, dan mengutamakan pejalan kaki yang hendak menyeberang.

Kehadiran Aiptu Kamidi di tengah masyarakat bukan sekadar menjalankan tugas rutinitas, melainkan bentuk nyata dari pelayanan prima Kepolisian kepada masyarakat. Dalam semangat Polisi Presisi, ia menjadi representasi bahwa polisi tak hanya hadir saat terjadi gangguan, tetapi juga sejak dini dalam upaya pencegahan.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Menyampaikan
“Kami ingin memastikan bahwa warga yang berangkat kerja di pagi hari bisa sampai di tempat tujuan dengan aman dan tepat waktu. Pengaturan lalu lintas ini adalah bagian dari pelayanan kami agar situasi tetap kondusif dan nyaman bagi semua,” ujar Kombes Susatyo.

Selain mengatur arus kendaraan, Aiptu Kamidi juga kerap membantu penyeberang jalan, baik anak sekolah, lansia, maupun masyarakat umum. Sikap humanis dan penuh kepedulian inilah yang membuatnya dikenal dan dihormati warga sekitar.

Kapolsek Metro Menteng Kompol Rezha Rahandhi Menambahkan
Kegiatan ini juga menjadi bentuk sinergi antara Kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keteraturan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Menteng. Dengan kehadiran personel seperti Aiptu Kamidi di titik-titik krusial, diharapkan lalu lintas di kawasan padat seperti Jalan Cik Ditiro dapat tertangani dengan baik, serta mencegah potensi terjadinya kecelakaan atau kemacetan panjang.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Komentar