Jakarta,mabesbharindo com,
Jakarta Pusat – Pada Hari Jum’at, 18 April 2025, sekitar pukul 14.30 WIB, Bhabinkamtibmas Kampung Rawa, Aipda Ikhwan Mulyadi, melakukan patroli rutin di wilayah RT 05 RW 04, Jalan Rawa Selatan 5, Kelurahan Kampung Rawa, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan situasi keamanan tetap kondusif, terlebih dengan adanya liburan yang sering dimanfaatkan oleh masyarakat untuk bepergian.
Dalam kesempatan tersebut, Aipda Ikhwan Mulyadi bertemu dengan Ketua RT 05 RW 04, Pak Asep Sukardi, serta warga setempat. Mereka melakukan pertukaran informasi mengenai kondisi keamanan di wilayah tersebut. Selain itu, Bhabinkamtibmas juga memberikan himbauan tentang pentingnya kewaspadaan dan deteksi dini terhadap potensi ancaman yang dapat mengganggu ketertiban.
“Patroli ini merupakan bagian dari upaya kami untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif, khususnya di saat liburan, di mana banyak rumah kosong dan potensi gangguan kamtibmas meningkat,” ujar Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro.
Kapolsek Johar Baru, Kompol Saiful Anwar, juga menegaskan pentingnya sinergi antara pihak kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan. “Kami mengimbau warga untuk aktif berkomunikasi dengan pihak kepolisian dan selalu melaporkan kejadian yang mencurigakan,” tambahnya.
Bhabinkamtibmas Kampung Rawa juga mengingatkan masyarakat untuk segera menghubungi Call Center 110 atau Polsek Johar Baru jika membutuhkan bantuan. Langkah-langkah pencegahan ini diharapkan dapat menekan angka kriminalitas dan memastikan kenyamanan bagi seluruh warga.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
Komentar