Mabesbharindo.com,Indramayu– Untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif dan mencegah terjadinya penyebaran covid-19, Polsek Sindang jajaran Polres Indramayu Polda Jabar bersama Koramil Sindang melaksanakan patroli pengawasan Protokol Kesehatan dan patroli antisipasi gangguan Kamtibmas di wilayah Kecamatan Sindang, Kabupaten Indramayu, Minggu (15/5/2022).
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Sindang, Iptu Saefullah, SH, MAP., dan diikuti 6 anggota Polsek Sindang serta 1 anggota Koramil Sindang.
Kapolres Indramayu, AKBP M. Lukman Syarif melalui Kapolsek Sindang, Iptu Saefullah mengatakan bahwa Patroli yang kami laksanakan merupakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan ( KRYD ) pasca Ops Ketupat Lodaya 2022, untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif dan mencegah terjadinya penyebaran covid-19 di wilayah Kecamatan Sindang.
“Patroli seperti ini secara rutin kami lakukan setiap harinya demi menjaga kedisiplinan masyarakat dalam mematuhi prokes Covid-19 yang berlaku saat ini,” ucap Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Didi Wahyudi.
Kapolsek menambahkan, di lokasi pelaksanaan kegiatan kami masih menemukan beberapa masyarakat yang belum mematuhi protokol kesehatan yakni penggunaan masker.
“Tindakan kami lakukan memberikan teguran lisan dan mengimbau kepada masyarakat untuk patuh terhadap protokol kesehatan terutama dalam hal penggunaan masker saat di luar rumah atau saat berada di pusat keramaian,” ujarnya.
Selain memberikan sosialisasi dan edukasi terkait kesadaran dan kepatuhan terhadap protokol kesehatan 5M secara lisan, kami juga mengimbau masyarakat untuk segera melengkapi vaksinasi Covid-19 primer yaitu dosis pertama, kedua baik booster untuk menekan risiko keparahan jika terpapar Covid-19. Pungkas Iptu Saefullah.(Teja Sulaksana).
Komentar