MabesBharindo,Pasuruan—Memenuhi kebutuhan Pegawai Negri sipil untuk Seleksi Tahapan CPNS dan PPPK se-Indonesia bakal segera dimulai. Di Kabupaten Pasuruan terdapat 2791 formasi CPNS dan PPPK, simak apa saja formasinya.
Dilansir dari situs resmi BKPPD setempat, dari 2791 formasi, dibutuhkan 2676 PPPK formasi guru dan 58 PPPK non-guru (tenaga kesehatan). Sedangkan sisanya, dibuka 57 formasi CPNS untuk tenaga teknis dan tenaga kesehatan.
Bupati Pasuruan HM. Irsyad Yusuf mengungkapkan, pada seleksi abdi negara mendatang, mayoritas didominasi formasi guru dan nakes. Dari guru kelas sampai guru mata pelajaran.
“Untuk P3K guru, ada guru agama islam, Bahasa Indonesia, Bimbingan Konseling, IPA, IPS, Penjaskes dan beberapa guru lain,” ungkap Irsyad, Sabtu (29/5/2021).
Tapi tak usah khawatir, selain formasi guru, Pemkab juga menerima formasi PPPK tenaga kesehatan sebanyak 58 pegawai. Sedangkan untuk formasi CPNS, kata Irsyad, formasinya tersebar di sejumlah dinas.
“Dinas Perhubungan, Dinas Peternakan, Sekretariat DPRD, DLH, Disporan, Disnaker, Dinas Koperasi dan UMKM, serta RSUD,” Bebernya.
Calon abdi negara harus menyesuaikan jurusannya dengan dinas-dinas tersebut. Berikut sejumlah jurusan yang dibutuhkan untuk mengisi formasi CPNS di Kabupaten Pasuruan.
“Apoteker, Dokter umum, Dokter gigi, Kesehatan Masyarakat, Kesehatan Lingkungan, Ilmu Komunikasi, Sosial Politim, Ekonomi, Ilmu Pemerintah, Manajemen, Akuntansi, dan ada jurusan lain,” turnya.
“Silahkan mendaftar melalui website resmi CASN,” pungkasnya mengajak masyarakat yang ingin menjadi pegawai Pemkab Pasuruan.
Bagi rekan-rekan yang memenuhi kriteria dan berminat untuk menjadi pegawai negeri di Kabupaten Pasuruan, segera daftarkan diri dalam seleksi CPNS dan P3K.dengan sarat-sarat yng sudah di tentukan.
Komentar