Apel Cipkon Di Laksanakan, Demi Jaga Stabilitas Keamanan Di Wilayah Menteng

TNI & Polri218 Dilihat

Jakarta,mabesbharindo com, 

Jakarta Pusat – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), jajaran Polsek Menteng kembali melaksanakan patroli cipta kondisi pada Kamis malam (17/4/2025), dengan menyasar titik-titik rawan di wilayah Menteng dan sekitarnya. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Perwira Pengendali (Padal), AKP Samsul Bahri, yang memimpin personel gabungan dalam rangka mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas, khususnya kejahatan jalanan dan tawuran antarwarga.

Patroli dimulai pada pukul 23.00 WIB dan berlangsung hingga dini hari. Rute patroli mencakup sejumlah lokasi yang selama ini dianggap rawan terjadi gangguan keamanan, seperti kawasan Taman Suropati, Jalan Teuku Umar, Jalan Diponegoro, hingga perbatasan dengan wilayah Senen. Selain menyisir kawasan pemukiman padat penduduk, patroli juga menyasar titik-titik kumpul remaja dan tempat-tempat yang berpotensi menjadi lokasi aksi balap liar maupun konsumsi minuman keras.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro menyampaikan bahwa patroli ini merupakan bentuk kehadiran negara dalam menjamin rasa aman bagi masyarakat. “Kami ingin memastikan bahwa warga Menteng bisa beraktivitas dan beristirahat dengan tenang, tanpa rasa khawatir akan adanya gangguan dari pelaku kejahatan jalanan, tawuran, atau aksi premanisme,” ujarnya.

Selama pelaksanaan patroli, petugas juga melakukan pemeriksaan kendaraan bermotor yang melintas di lokasi rawan, serta menyampaikan imbauan kamtibmas kepada para pengendara dan warga yang masih beraktivitas di malam hari. Dalam kegiatan tersebut, beberapa remaja yang kedapatan nongkrong hingga larut malam juga dibubarkan dan diberikan pembinaan secara humanis.

“Kegiatan ini bersifat preventif. Kami tidak ingin kecolongan. Tawuran dan kejahatan jalanan bisa terjadi kapan saja, dan untuk itu kami harus terus waspada,” lanjut Kapolsek Metro Menteng Kompol Rezha Rahandhi menambahkan.

Masyarakat sekitar menyambut positif kegiatan patroli ini. Sejumlah warga mengungkapkan apresiasinya atas kehadiran petugas yang dinilai mampu memberikan rasa aman dan nyaman. “Kami merasa lebih tenang, apalagi beberapa waktu lalu sempat ada kejadian tawuran di dekat sini. Semoga patroli seperti ini terus dilakukan,” ungkap Ibu Rina, salah satu warga Menteng.

Kegiatan patroli cipta kondisi ini akan terus dilakukan secara rutin dan berkala, dengan pola waktu dan lokasi yang disesuaikan berdasarkan analisa kerawanan. Polse Menteng juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan dengan melaporkan segera apabila menemukan indikasi potensi gangguan kamtibmas.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Komentar