Anies Baswedan : Semua Titik Banjir di Jakarta 100 Persen Surut, Senin Dini Hari ini

Nasional272 Dilihat

MabesBharindo, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memastikan semua titik banjir di Jakarta telah surut 100 persen pada Senin (22/2/2021) pukul 03.00 dini hari.

“Hari Senin dini hari jam 3 pagi tadi dipastikan 100 persen sudah surut,” kata Anies dalam keterangan suara, Senin (22/2/2021).

Anies mengatakan, surutnya banjir Jakarta merupakan kerja keras seluruh jajaran dari Pemprov DKI Jakarta sehingga banjir tidak berlangsung lama.

Dia juga menjelaskan, banjir bisa tertangani sehari setelah bencana banjir terjadi. Setidaknya pada Minggu (21/2/2021), kata Anies, sudah 99 persen wilayah banjir berhasil kering.

“Alhamdulillah atas izin Allah, bi idznillah pada hari Minggu satu hari kemudian, 99,9 persen surut,” ucap Anies.

Dia juga menjelaskan, banjir terjadi karena wilayah Jabodetabek rata diguyur hujan dengan intensitas hujan ekstrem di atas 150 milimeter per hari.

“Kategorinya ekstrem, di Jakarta sampai 226 mili,” tutur Anies.

Namun, lanjut Anies, dengan kerja sama dan kecekatan petugas dari berbagai organisasi perangkat daerah (OPD) DKI Jakarta, pada Senin pagi sudah tidak ada lagi titik banjir.

Dengan demikian, aktivitas perekonomian di DKI Jakarta pada hari ini tidak terganggu oleh bencana banjir.

“Jadi alhamdulillah hari Senin pagi seluruh kegiatan perekonomian kegiatan pemerintahan bisa berlangsung tanpa ada gangguan sedikit pun akibat curah hujan ekstrem pada hari Sabtu yang lalu,” kata dia.

Komentar