22 Perusahaan Tambang,Dapat Piagam Penghargaan Dari Pemerintahan Kabupaten Belitung Timur

Daerah150 Dilihat

MABESBHARINDO.COM._Belitung Timur. Melalui Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Kabupaten Beltim sebagai pihak penyelenggara kegiatan silaturahmi dan pemberian penghargaan kepada perusahaan yang telah berkontribusi kepada Dearah dengan taat membayar pajak.

Bupati Beltim Drs. Burhanudin menyerahkan langsung piagam penghargaan kepada 22 Perusahaan Tambang Mineral Bukan Logam dan Batuan di Rumah Makan Fega Desa Baru Kecamatan Manggar. Jum’at (18/01/2022).

Kepala BPKPD Kabupaten Beltim, Ir. Khaidir Lutfi, mengatakan” diakhir tahun Pemerintah Daerah melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan pembayaran Pajak Daerah, dari evaluasi tersebut, sumbangsih dari pelaku usaha tambang khusus mineral bukan logam dan batuan ini mencapai target.

Pajak dari sektor Tambang Mineral Bukan Logam dan Batuan mencapai target, sebagai bentuk terimakasih dan sebagai bentuk memberikan motivasi kepada mereka untuk kedepan, maka Bapak Bupati berinisiatif untuk bersilaturrahmi dengan kawan kawan ini dan memberikan piagam penghargaan,” Tuturnya.

Selanjutnya Khaidir menyebutkan, selain dihadiri perusahaan perusahaan penerima penghargaan,di acara kegiatan silaturrahmi ini juga dihadiri oleh beberapa instansi terkait dengan usaha pertambangan ini.

“Ada 22 perusahaan dan beberapa instansi yang berkaitan dengan pengiriman, pertama KUPP KELAS III MANGGAR yang berkaitan dengan pelabuhan, kemudian dari kawan dari pajak pusat, karena berkaitan juga usaha mereka ini punya kewajiban kewajiban tertentu yang dibayarkan ke pusat,” ungkapnya.

kegiatan pemberian penghargaan ini, Ia berharap, mudah mudahan kedepannya target yang ditetapkan bersama ini juga akan tercapai, guna membiayai pembangunan di Belitung Timur ini.”Tutur Khaidir.(emb).

Komentar