Heboh, Video Matahari Terbit dari Utara, Ini Penjelasan LAPAN

Uncategorized435 Dilihat

Mabesbharindo.com,Sulsel-Viral sebuah video yang menyebutkan matahari di Jeneponto, Sulawesi selatan (Sulsel) terbit dari utara. Video itu diunggah oleh seseorang yang berada di MAN Binamu, Jeneponto, Sulawesi selatan

Pengunggah video itu mengatakan kejadian yang tak biasa itu terjadi pada Kamis (17/6/2021) pagi hari. Ia mengaku menyaksikan matahari terbit dari utara bersama dengan rekan-rekannya di sekolah tersebut.
“Dari lokasi MAN Binamu, sesuatu yang sangat aneh telah terjadi. Di mana matahari berada pada posisi di utara pagi ini hari Kamis tanggal 17 Juni,” ucap pengunggah video tersebut.

Baca Juga : Di komplain warga madura,post penyekatan pindah di Bangkalan

Terkait beredarnya video tersebut,
Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional ( LAPAN ) Thomas Djamaludin menerangkan kejadian fenomena matahari terbit dari utara yang viral itu merupakan hal wajar. Fenomena itu terjadi karena pergerakan posisi matahari akibat kemiringan sumbu rotasi bumi.
“Pada bulan Juni posisi matahari berada di belahan utara. Terbitnya bukan di titik timur, tetapi bergeser mendekati timur laut,” ujar Thomas

Lebih lanjut Thomas mengatakan,setelah Kemudian pada tengah hari di bulan Juni, matahari akan berada di arah utara. Sementara itu, untuk terbenamnya matahari mengarah ke barat laut, bukan pada titik barat.

“Titik terbit tepat di timur dan terbenam tepat di barat terjadi pada Maret dan September. Pada Desember titik terbit dekat titik tenggara, tengah hari matahari pada arah selatan, dan terbenam dekat titik barat daya,” pungkasnya.

Sebuah informasi : (LAPAN) adalah Lembaga Pemerintah Non Kementerian Indonesia yang melaksanakan tugas pemerintahan di bidang penelitian dan pengembangan kedirgantaraan dan pemanfaatannya. Empat bidang utama LAPAN yakni penginderaan jauh, teknologi dirgantara, sains antariksa, dan kebijakan dirgantara. (Jok.s)

Komentar