Masa PPKM darurat Desa Pacinan,Balerejo Bagikan BLT DD Kepada 38 KPM

Pemerintahan347 Dilihat

Mabesbharindo.com,MADIUN – Demi terwujudnya masyarakat yang sejahtera, Pemerintah DESA PACINAN Kecamatan BALEREJO Membagikan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Tahap 6 sebesar 300ribu Kepada 38 Keluarga Penerima manfaat (Kpm). yang di bagikan langsung oleh Kepala Desa Bersama Prangkat Desa. Jum’at (16/7/2021)

SUYANTO KEPALA DESA PACINAN, Menuturkan BLT Dana Desa merupakan program prioritas yang dianggarkan oleh Pemerintah Desa. Untuk Penerima BLT ini didasarkan dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Saat Penyerahan uang BLT kepada masyrakat Penerima bantuan.

“Penerima BLT dari Dana Desa adalah keluarga miskin, kehilangan mata pencaharian di tengah pandemi Covid -19 dan yang bukan terdaftar sebagai penerima bantuan sosial (bansos) dari Pemerintah Pusat yang lain. Seperti PKH, Kartu Sembako, Paket Sembako, Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) hingga Kartu Prakerja.” ujar SUYANTO

Lebih lanjut SUYANTO berharap Masyarakat yang telah menerima bantuan agar dapat memanfaatkan bantuan tersebut dengan sebaik-baiknya. Dan jangan sampai digunakan untuk membeli barang diluar kebutuhan pokok, seperti beli Baju, maupun beli perhiasan.

“Untuk keluarga penerima manfaat bantuan BLT-DD sebanyak 38 penerima. Batuan dari pemerintah ini di harapkan dapat meringankan beban ekonomi masyarakat ditengah pandemi Covid -19 untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari”, pungkasnya. (Jex)

Komentar