Tindak Lanjut Instruksi Kapolri, Kapolda Minta Jajaran Dit Pam Obvit Dan Kapolres Bangun Posko Terpadu Di Objek Wisata

TNI & Polri282 Dilihat

MabesBharindo Belitung Timur – Kapolda Kep. Bangka Belitung Irjen Pol Drs. Anang Syarif Hidayat meminta kepada Jajaran Direktorat Pam Obvit serta Para Kapolres untuk membangun posko terpadu disekitar objek wisata yang tersebar diwilayah Kep. Bangka Belitung.

 

 

Posko terpadu yang didirikan ini sebagai langkah tindaklanjut amanat Kapolri Jenderal Pol Lystio Sigit Prabowo dalam antisipasi penyebaran Kasus Covid-19 di lokasi lokasi wisata pasca lebaran Idul Fitri mendatang.

 

“Dit Pam Obvit dan para Kapolres diminta membuat posko terpadu. Di setiap posko perintah Kapolri dalam amanatnya tadi pagi disiapkan ruangan isolasi apabila terbukti ada yang positif,” kata Kapolda Rabu (5/5/2021).

 

Selain posko terpadu, dirinya juga meminta para Kapolres menghadirkan para tenaga kesehatan sebagai antisipasi jika ditemukan adanya kasus positif Covid-19 di objek wisata tersebut.

 

“Oleh karena itu tenaga kesehatan harus ada di sana. Diatur betul ya pak Kapolres,”tegasnya.

 

Jenderal Bintang Dua ini juga mengintruksikan jajarannya agar tak segan membubarkan kafe, warung makan hingga warkop yang masih nekat beroperasi di atas Pukul 22.00 WIB.

 

“Demikian juga rumah makan, intruksi masih jam 10 malam sampai jam 12 malam, sesuai apa yang saya sampaikan belum bubar semprot semprot aja.”tegas Irjen Pol Anang.

Komentar