Media Mabes Bharindo Sukabumi.
Pemerintah Desa Cimanggu Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi mengadakan pelatihan bagi para Kader Kesehatan pada Selasa (30/12/2025). Kegiatan yang berlangsung di Aula Kantor Desa Cimanggu ini diikuti oleh 61 orang kader kesehatan dan menghadirkan narasumber dari Puskesmas Cikembar.


“Kader kesehatan merupakan ujung tombak pelayanan di masyarakat. Dengan pelatihan ini diharapkan mereka lebih terampil dalam mendukung program kesehatan di desa,” ujar Baenuri Samsi.


Acara berjalan dengan lancar dan penuh antusiasme dari peserta. Sebagai penutup, kegiatan diakhiri dengan doa yang dipimpin oleh Ibu Yeti, salah satu kader Desa Cimanggu.
Dengan adanya pelatihan ini, Pemerintah Desa Cimanggu berharap pelayanan kesehatan masyarakat semakin optimal dan kesadaran warga akan pentingnya kesehatan terus meningkat.Pungkas nya”
Reporter : Herlan







Komentar