Warga Temukan Motor di Area Makam Umum.

Hukum & Kriminal230 Dilihat

MabesBharindo, Pasuruan – Ditemukan sebuah motor Honda Vario bernopol N 3563 ABH di area makam umum tepatnya di Dusun Kuntul Utara, Desa Kalipucang, Kabupaten Pasuruan. Senin, 8/3/2021 pukul 19:30 Wib.

Anehnya, mereka berdua saat di tanya oleh salah satu warga malah memberi jawaban yang tidak menyenangkan alias nyolot.

Maka dari itu, salah satu warga yang mengetahui mereka berdua di area makam di malam hari, langsung memanggil warga lainnya, karena disitu tempatnya dikatakan sangat gelap dan angker.

Kemudian setelah warga berdatangan, mereka berdua malah melarikan diri ke arah sungai dan meninggalkan motornya.

Warga pun langsung mengejarnya hingga ke dasar sungai, tapi tidak ditemukan hingga semak-semak.

Atas kejadian itu, warga langsung menghubungi perangkat desa setempat dan dilanjutkan dengan menginformasikan kepada Polsek Nongkojajar.

Saat dilakukan penggeledahan di dalam jok motor itu, ditemukan 2 plat No Pol S 4780 ES.

Menurut Ririn Suhendrik menjelaskan kepada wartawan Awalnya saya tanyakan kenapa malam-malam ada di kuburan. Setelah saya tanya, malah langsung nyolot kepada saya.

“Kemudian setelah mencaci maki saya dengan kata-kata (“Jancok Lapo takon-takon aku” “Bangsat, kenapa tanya-tanya saya” )seperti itu bahasanya,” ungkapnya

Dengan kejadian tersebut, saya langsung memanggil warga untuk pastikan apa maksud dan tujuan mereka berdua. Karena di daerah sini itu di katakan masih rawan kejahatan.

Namun, “saat saya bersama warga datang malah mereka berdua langsung melarikan diri dan motornya di tinggalkan begitu saja,” kata dia

Setelah mengejar mereka berdua yang lari ke jurang, motor itu langsung kita serahkan kepada Kepala Dusun Kuntul Utara. tambahnya

Dengan kejadian itu, Bhabinkamtibmas Polsek Nongkojajar Aipda Arif Kurniawan bersama Banit Reskrim Bripka Daud Brilianto dan KSPK Aiptu Amad Susanto mendatangi lokasi kejadian yang berada di area makam tersebut.

Oleh karena itu, pihak kepolisian dari Polsek Nongkojajar masih melakukan upaya penyelidikan lebih lanjut. (Dedik)

Komentar