Tribrata Talks Karo SDM Polda Babel dengan tema Seleksi Penerimaan Anggota Polri

Nasional351 Dilihat

 

MabesBharindo Belitung Timur – Bidhumas Polda Kep. Babel melaksanakan kegiatan Tribrata Talk dengan Kabid Humas Polda Kep. Babel Kombes Pol Drs. A. Maladi sebagai Host bersama Karo SDM Polda Kep. Babel Kombes Pol Anissullah Ridha, SIK., SH., MH, sebagai Narasumber dengan tema “Seleksi Penerimaan Anggota Polri” bertempat di Gedung Bidhumas Polda Kep. Babel, Selasa (6/4/2021).

 

 

Tribrata Talk tersebut disiarkan secara live di Youtube Tribrata News Babel berlangsung selama 60 menit. Tribrata Talks kali ini juga merupakan kesempatan untuk menyosialisasikan kepada masyarakat atau calon peserta yang akan mengikuti seleksi penerimaan anggota Polri pada tahun 2021 ini.

 

Dalam Tribrata Talk Karo SDM menyampaikan beberapa hal, mulai dari pembukaan pendaftaran sampai dengan penutupan, persiapan serta kemampuan apa saja yang harus dimiliki oleh calon peserta penerimaan Polri, serta tahapan – tahapan seleksi yang akan dilaksanakan oleh calon peserta.

 

Salah satu penyampaian Karo SDM mengenai seleksi penerimaan anggota Polri adalah syarat umum yang harus dipenuhi sebagai calon peserta anggota Polri untuk semua golongan baik itu Akpol, Bintara dan Tamtama yaitu :

1. WNI (Warga Negara Indonesia)

2. Beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa

3. Setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan UUD 1945

4. Berpendidikan paling rendah SMA/Sederajat

5. Paling rendah berumur 18 tahu pada saat dilantik

6. Sehat jasmani dan rohani

7. Tidak pernah ditindak pidana dibuktikan dengan SKCK.

 

Wakil Kepala Biro (Wakabiro) Kab. Belitung Timur – Bangka Belitung

Komentar