mabesbharindo com
Jakarta Pusat – Patroli gabungan Tiga Pilar Menteng kembali digelar sebagai bagian dari upaya menciptakan Jakarta yang aman dan kondusif pada malam hari. Kegiatan pengamanan ini dipimpin oleh Padal Ipda Freddy Marpaung, dengan fokus pengawasan di perbatasan Menteng–Tenggulun, Menteng, Jakarta Pusat — wilayah yang menjadi jalur strategis serta kerap dilalui aktivitas warga hingga larut malam. Kamis (27/11/2025)
Patroli dilakukan dengan formasi lengkap melibatkan unsur Polri, TNI, serta aparatur Pemerintah Kecamatan Menteng, yang bersama-sama menyisir kawasan permukiman, ruas jalan utama, titik kumpul masyarakat hingga area dengan potensi rawan gangguan kamtibmas. Kegiatan ini dilakukan untuk mengantisipasi berbagai bentuk kerawanan seperti pencurian, balap liar, aksi tawuran warga, hingga kejahatan jalanan lainnya.
Dalam kesempatan tersebut, Ipda Freddy Marpaung menegaskan bahwa patroli Tiga Pilar merupakan wujud nyata kehadiran negara dalam menjaga rasa aman masyarakat. “Kami melakukan pengawasan intensif untuk memastikan Menteng tetap dalam keadaan kondusif. Setiap potensi gangguan akan kami respon cepat agar tidak berkembang menjadi masalah yang lebih besar,” ujarnya.
Selain pengawasan, petugas juga memberikan imbauan kepada warga sekitar untuk meningkatkan kewaspadaan, memperkuat komunikasi antarwarga, serta segera melapor jika melihat adanya aktivitas mencurigakan, khususnya pada jam rawan malam hingga dini hari.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro menyampaikan apresiasi terhadap soliditas Tiga Pilar Menteng yang terus hadir menjaga keamanan di wilayahnya. “Kolaborasi aparat dan masyarakat adalah pilar utama terciptanya lingkungan yang aman, tertib, dan bebas dari gangguan,” ungkapnya.
Hal senada disampaikan Kapolsek Metro Menteng Kompol Rezha Rahandhi, yang menegaskan bahwa patroli cipta kondisi akan terus dilakukan secara berkelanjutan. “Kami pastikan kehadiran petugas di lapangan menjadi bagian dari upaya preventif agar kejahatan dapat ditekan dan situasi Menteng tetap kondusif setiap saat,” ujarnya.
Dengan sinergi kuat dan pengamanan menyeluruh, patroli di perbatasan Menteng–Tenggulun berlangsung aman, terkendali, dan menjadi bukti komitmen Tiga Pilar Menteng dalam menjaga Jakarta tetap aman dari berbagai potensi gangguan kamtibmas.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)








Komentar