Polsek Sandubaya Tingkatkan Pencapaian Vaksinasi Anak

Daerah846 Dilihat

Mabesbharindo.com  |  Mataram.Guna mensukseskan pagelaran MotoGP dan pencapaian herd Immunity Polsek Sandubaya melaksanakan pengamanan vaksinasi anak di SD 48 Cakranegara yang berada di Lingkungan Lendang Lekong Kelurahan Mandalika Kecamatan Sandubaya Kota Mataram dan SD 2 Cakranegara di lingkungan Karang Jangkong Kelurahan Cakranegara Barat Kecamatan Cakranegara Kota Mataram, Senin (14/03/2022)

Kegiatan vaksinasi tersebut dilaksanakan oleh tim Vaksinator dari PKM Cakranegara

Kapolsek Sandubaya Kompol M Nasrullah, SIK menjelaskan bahwa,”kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan oleh tim Vaksinator dari PKM Cakranegara di SD 2 dan SD 48 Cakranegara kami kawal dengan melibatkan 2 (dua) orang padal,”

“Untuk SD 48 Cakranegara pencapaian vaksinasi yang diperoleh sebanyak 165 anak dengan rincian vaksin dosis pertama 21 orang dan vaksin dosis kedua 144 orang,” jelas padal Iptu I Komang Adeg

“Untuk SD 2 Cakranegara pencapaian vaksinasi yang diperoleh sebanyak 336 orang dengan rincian vaksin dosis pertama 12 orang dan vaksin dosis kedua 300 orang serta vaksin booster sebanyak 24 orang,” terang padal Iptu Priyanto

Vaksin yang dipergunakan untuk anak jenis sinovac sedangkan vaksin dosis ketiga pfizer, dimana kegiatan berlangsung dengan antusias dan menerapkan standar prokes Covid-19

“Kami akan selalu mengawal kegiatan vaksinasi dari tim Vaksinator biar pencapaian herd Immunity secepatnya tercapai,” tutupnya.

Komentar