Masyarakat Kecamatan Slahung Kabupaten Ponorogo, Mengadakan Event Gelar Budaya Sejarah “JOYO NEGORO”

Daerah756 Dilihat

Media Mabes Bharindo, Ponorogo 22-Desember-2022,Dalam rangka nguri- nguri budaya Jawa yg sangat bersejarah, masyarakat kecamatan slahung mengadakan agenda tahunan yang di lakukan di pendopo Agung kecamatan slahung kabupaten ponorogo,Agenda tersebut dalam rangka merilis kembali sejarah tentang jasa “JOYO NEGORO”,

Camat slahung, Toni kristiawan, S.STP,M,SI, mwnyampaikan
Agenda Event ini sempat tersendat dua tahun dari tahun 2020/2021 karena adanya covid 19, “makanya akir tahun ini kita adakan kembali supaya masyarakat tidak akan kehilangan tentang sejarah”. (ucapnya)

Dalam rangkaian acara tersebut sedikit dikupas tentang jasa dan sejarah mengenai joyo negoro,
” joyo negoro adalah salah satu tokoh yang masih memiliki trah kerajaan Mataram itu merupakan bupati gadingrejo( ponorogo Selatan) yang banyak meninggalkan benda- benda pusaka yang ampuh dan bersejarah”.

Dalam acara tersebut diawali dengan istighosah, ziarah makam joyo negoro,dan kirab benda pusaka,yang berjalan selama 3 hari sejak hari selasa tanggal 20 sampai hari kamis tanggal 22 desember 2022,kemudian dalam acara tersebut juga ada seserahan sawung budaya, pameran pusaka dan lomba Ratu luwes yang kebetulan bertepatan memperingati hari “IBU” yang jatuh pada tanggal 22 desember 2022,

Di tengah acara tepatnya di hari rabu malam Bupati Ponorogo (kang giri sancoko) juga hadir,dan berbincang- bincang dengan sesepuh warga slahung yg mengetahui seluk beluk sejarah tentang joyo negoro, gelar budaya seperti ini perlu di uri- uri dan di lestarikan seterusnya guna untuk mengenang dan melestarikan sejarah, ( ucap kang giri).

Menjelang di penghujung acara,tepatnya hari kamis tanggal 22-desember- 2022 ibu Wakil Bupati Ponorogo, ibunda Lisdyarita juga hadir dan ikut meramaikan acara tersebut,lebih – lebih ibunda Lisdyarita meliat berbagai UMKM warga masyarakt slahung yang telah di paparkan dalam acara budaya joyonegoro itu,ibunda Lisdyarita langsung memberikan dukungan yang positif dan bahkan akan membantu peran serta dalam pengurusan ijin- ijin, seperti NIB,BIRT. Hingga label halal, pungkasnya.

Ponorogo gudangnya tempat- tempat bersejarah yang harus di lestarikan dan di budidayakan selama-lamanya, ( AP)

Komentar