M1R Turut Berperan Dalam Pengamanan Malam Natal di GPIB Yudea Tangerang Bersama Tiga Pilar

MABESBHARINDO, Kota Tangerang | Pengamanan malam Natal di Gereja GPIB Yudea Kota tangerang, tepatnya di JL. Ciujung Raya NO 7 Perumnas 1 Karawaci Baru, berjalan kondusif hingga selesai acara Ibadah malam Natal (25/12/2022).

Turut hadir dalam pengamanan malam natal tersebut, dari Polres Metro Tangerang, Polsek Karawaci, Koramil 01, serta Maluku Satu Rasa (M1R), kolaborasi dalam keharmonisan hidup beragama.

Patut diapresiasi dalam menjaga keharmonisan hidup beragama, keikutsertaan M1R dalam pengamanan mendampingi Tiga Pilar wilayah hukum Kota Tangerang.

Perayaan malam Natal di Gereja GPIB Yudea, mengusung tema “Pulanglah mereka ke Negerinya melalui jalan lain” (Matius 2:12).

Makan tema Natal 2022 yang ditetapkan tersebut mengandung arti bahwa keaneragaman merupakan anugerah Allah yang harus disyukuri, dirawat, dan dikembangkan.

Keberagaman ini dimaknai dalam semangat Bhineka Tunggal Ika yang menjadi semboyan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Menyadari Kebhinekaan sebagai suatu anugerah Tuhan dapat menjadi pendorong untuk saling bergandengan dan menjaga kerukunan umat beragama.

Dengan begitu bangsa Indonesia dapat bersama-sama mewujudkan dan menata kehidupan bangsa yang lebih bermartabat.

Tema Natal 2022 ini juga sejalan dengan tema HUT RI ke-77 karna dengan kebersamaan maka Rakyat Indonesia akan mampu untuk “pulih lebih cepat bangkit lebih kuat”.

Dengan semangat kebhinekaan yang tertuang dalam tema Natal 2022 ini juga diharapkan dapat menjadi stimulus dalam membangun kembali kehidupan dari keterpurukan akibat pandemi COVID-19 yang berdampak diberbagai bidang.

Selain itu tema Natal 2022 ini juga mengandung semangat dalam membangun peradaban kasih ditengah menguatnya tindak kekerasan, merajut kerukunan ditengah merebaknya intoleransi.

Mempopulerkan budaya jujur ditengah mengguritanya tindak kejahatan dan korupsi, menggemakan pertobatan ekologis ditengah maraknya pengrusakan lingkungan hidup serta mengembangkan hidup berpolitik yang beretika jelang pesta Demokrasi tahun 2024 mendatang.

Saat masyarakat Indonesia berjalan bersama, dalam kerukunan umat beragama maka akan menghasilkan kekuatan yang luar biasa.

Menumbuh kembangkan kebersamaan dalam keharmonisan hidup beragama ini perlu didorong dengan sikap saling memahami, menerima, mendengarkan, dan saling menghargai sesama umat beragama.

Sebagai bangsa yang hidup dalam kultur yang beragam, rakyat Indonesia harus menghilangkan bebagai pikiran negatif dan prasangka buruk.

Melalui tema Natal 2022 tersebut, diharapkan rakyat Indonesia mampu mengembangkan budaya hidup damai serta mempererat persaudaraan dengan semangat kebhinekaan, menjadikan keberagaman pada satu tujuan.

Hal senada juga disampaikan Sekjen DPC Kota Tanggerang J.Karatem menyampaikan “M1R menjadi garda terdepan dalam hal toleransi kerukunan umat beragama, serta menyatukan perbedaan pada satu tujuan” ungkapnya.

Dalam kesempatan yang sama Ketua 2 Gereja GPIB Yudea David Arianja mengatakan, “bahwa pada malam hari ini, malam jelang Natal dalam rangkain ibadah malam jelang Natal dari awal hingga akhir berjalan dengan baik tanpa kendala apapun, hal ini bisa terjadi tentu karna adanya pendampingan aparat, warga sekitar dan juga karna kehadiran saudara saudara kita dari Maluku satu rasa”

“Memberikan efek positif dimana keamanan dijalan atau didalam rumah ibadah bisa berjalan dengan kondusif tanpa permasalahan apapun, kami mengucapkan banyak terimakasih kepada saudara saudara Maluku Satu Rasa atas dukungan dan partisipasi dalam pengamanan ibadah malam Natal 2022,” tutupnya.

Komentar