Kegiatan Shalat Jum’at keliling Polsek Cisaat

Daerah590 Dilihat

Media Mabes Bharindo Sukabumi (MBS)

Pada hari Jum’at, tanggal 16 September 2022, Sekira pukul 11.30 s/d 12.30 wib. Berlokasi di masjid Jami Sa’adatuddaroein Kp. Panyindagan RT. 35/12 Desa Selajambe kec. Cisaat kab. Sukabumi, telah dilaksanakan Kegiatan Shalat Jum’at keliling Polsek Cisaat.

Kegiatan dipimpin *Kapolsek AKP Deden Sulaeman SH.,MH* dan diikuti :

Para Kanit Polsek Cisaat

Para Panit Polsek Cisaat

Personil Polsek Cisaat

Arahan pihak kepolisian kepada jemaah shalat Jum’at sbb :

Ucapan terima kasih kepada pihak DKM dan seluruh warga masyarakat untuk kesempatan dan waktu yg diberikan.

Permohonan maaf kepada masyarakat atas pelayanan kepolisian khususnya diwilayah hukum Polsek Cisaat bilamana belum maksimal dalam hal pelayanan, dan kami akan selalu Meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Menghimbau agar masyarakat selalu menerapkan protokol kesehatan dan anjuran pemerintah

Himbauan terkait harkamtibmas dilingkungan tempat tinggal masyarakat, khususnya yang berkaitan dengan C3, Narkotika, Minuman Keras dan gangguan Kamtibmas lainnya.

Aktifkan kembali Siskamling guna mencegah aksi kriminalitas di lingkungan tempat tinggal

Edukasi dan sosialisasi terkait kenaikan harga BBM agar masyarakat dapat memahami dan menyikapi dengan bijaksana.

Dukungan serta do’a dari masyarakat dan tokoh menjadi sangat penting untuk menunjang tugas kepolisian

Secara umum kegiatan tersebut berlangsung berjalan dengan aman, lancar dan tertib dengan situasi yang kondusif.

Kegiatan Shalat Jum’at keliling menjadi ajang silaturahmi antara Polsek Cisaat dengan warga masyarakat Cisaat serta Meningkatkan Sinergitas Kepolisian dengan masyarakat dalam memelihara situasi Kamtibmas.

Pungkas nya””

 

Reporter : Herlan

Komentar