Mabesbharindo.- Kapolsek Bongas, AKP Gatot Kuncoro, S.H., bersama anggota Polsek Bongas jajaran Polres Indramayu Polda Jabar kembali meninjau pelaksanaan vakinasi Ramadhan, di wilayah hukum Polsek Bongas, Kabupaten Indramayu.
Kapolsek Bongas, AKP Gatot Kuncoro mewakili Kapolres Indramayu, AKBP M Lukman Syarif menyampaikan, kehadiran kami dilokasi gerai vaksin ini dalam rangka untuk memastikan pelaksanaan suntik vaksin berjalan aman dan lancar.
Selain itu juga memastikan penerapan protokol kesehatan dijalankan secara ketat khususnya penggunaan masker dan menghindari timbulnya kerumunan, kata Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Didi Wahyudi, Senin (18/4/2022).
Dalam kesempatan tersebut, lanjut AKP Gatot Kuncoro, kami juga menyampaikan pesan kepada seluruh peserta vaksin agar turut mendukung program vaksinasi guna mempercepat herd immunity.
Sampaikan kepada tetangga dan saudara yang belum mengikuti vaksinasi agar mengikuti vaksinasi lengakap guna mencapai kekebalan kelompok.
“Vaksin ini aman dan halal. Ayo kita melakukan vaksin guna percepatan herd immunity,” ujarnya.
Bagi yang sudah di vaksin, Kapolsek juga meminta agar tetap selalu menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Seperti selalu menjalankan 5M, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, membatasi mobilitas dan menhindari kerumunan.
“Kami juga mengingatkan kembali kepada masyarakat bahwa vaksin ini saya ibaratkan seperti helm. Kalau helm berfungsi hanya mengurangi fatalitas apabila terjadi kecelakaan tetapi supaya kita terhindar dari kecelakaan kita harus ikuti aturan. Aturan yakni Prokes,” pungkas Kapolsek Bongas, AKP Gatot Kuncoro. (Teja Sulaksana).
Komentar