Kanit Reskrim Menteng Pimpin Patroli Tiga Pilar di Bundaran HI, Jaga Jakarta Aman dan Kondusif

TNI & Polri76 Dilihat

Mabesbharindo com

Jakarta Pusat – Upaya menjaga keamanan ibu kota terus dilakukan melalui sinergi Tiga Pilar Kecamatan Menteng yang melibatkan Polri, TNI, dan pemerintah daerah. Pada Sabtu malam, tim gabungan melaksanakan patroli skala besar dengan fokus pemantauan di kawasan Bundaran HI, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, dipimpin langsung oleh Padal AKP Khusni Munandar. Rabu (10/9/2025)

Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas, mencegah tindak kejahatan malam hari, serta memastikan keamanan masyarakat di wilayah Menteng dan sekitarnya. Bundaran HI yang menjadi ikon Jakarta sekaligus pusat keramaian seringkali dipadati warga hingga larut malam, sehingga pengawasan ketat dinilai perlu dilakukan.

Dalam patroli tersebut, aparat tidak hanya melakukan pengawasan visual dan menyisir titik-titik rawan, tetapi juga memberikan imbauan persuasif kepada kelompok warga yang masih berkumpul. Mereka diminta segera membubarkan diri dan pulang ke rumah masing-masing mengingat waktu yang sudah larut. Hal ini dilakukan untuk mengurangi potensi kerawanan malam, seperti tindak kriminal maupun gangguan kamtibmas lainnya.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro menyampaikan,
“Patroli ini adalah bentuk nyata komitmen kami menjaga Jakarta tetap aman dan kondusif. Kehadiran aparat di lapangan bukan hanya untuk melakukan pengawasan, tetapi juga memberikan rasa aman sekaligus mengajak masyarakat ikut serta menjaga ketertiban,” ujar Kombes Susatyo.

Kegiatan patroli Tiga Pilar Menteng ini mendapat apresiasi dari masyarakat sekitar yang merasa lebih tenang dengan kehadiran aparat gabungan. Sinergi antara Polri, TNI, dan pemerintah daerah tersebut menjadi langkah strategis untuk menghadirkan stabilitas keamanan di jantung ibu kota.

Kapolsek Metro Menteng Kompol Rezha Rahandhi menambahkan,
dengan upaya preventif yang konsisten, diharapkan kawasan Menteng dan sekitarnya tetap aman, kondusif, serta terhindar dari potensi gangguan kamtibmas dan tindak kejahatan malam hari.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Komentar