Geliatkan Perekonomian Warga, Pemdes Kersoharjo Bangun Pavingisasi Jalan Dengan Anggaran DD 2021

Pelaksanaan proyek Pavingiasi Jalan di Dusun Kerso II, Desa Kersoharjo dengan anggaran DD tahun 2021. Rabu (31/3/2021). 


MABESBHARINDO.COM

NGAWI – Guna untuk mrnggeliatkan perekonomian warga di tengah situasi sulit akibat pandemi virus Vovid – 19, Pemdes Kersoharjo, Kecamatan Geneng, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, terus berupaya melaksanakan pembangunan di bidang infrastruktur pavingisasi jalan, disamping tetap menjaga prokes secara ketat dengan menerapkan PPKM skala mikro.

Edi Mulyono, Kades selaku Kades Kersoharjo saat bertemu awak Media MABESBHARINDO.COM di Kantornya menyampaikan, bahwa pavingisasi akses jalan desa masuk Dusun Kerso II merupakan wujud dari peningkatan sarana dan prasarana agar lebih baik, untuk menunjang kegiatan warga di segala bidang aspek menyangkut ekonomi, pendidikan maupun kesehatan warga.

“Pavingisasi dengan menggunakan anggran Dana Desa (DD) tahun 2021 ini kita prioritaskan untuk kepentingan warga yang paling mendasar, yang salah satunya ketersediaan akses jalan yang layak,” tutur Kades Edi Mulyono.

Lanjut Kades, dari luas desa 349,485 Ha, serta lahan sawah seluas kurang lebih 182, 326 Ha, dengan jumlah penduduk 3.750 jiwa, maka sektor pertanian terutama menanam padi masih menjadi mata pencaharian pokok warga desa.

“Saya selaku pribadi dan mewakili warga masyarakat Desa Kersoharjo tak lupa sangat mengucapkan terimakasih pada pemerintah, yang sudah menggelontorkan dana lewat anggaran Dana Desa, sehingga bisa untuk mempercepat pembangunan di desa Kersoharjo. Harapan kita semua, semoga wabah pandemi Covid -19 ini segera berakhir, sehingga kondisi bisa berjalan seperti semula,” pungkasnya.

Pewarta : Khoirul A / Agus M.

Komentar