Gelar Kampus Polri Peduli, Kapolri : Pencapaian Harus Dijaga Melalui Berbagai Upaya

Daerah123 Dilihat

Mabesbharindo_Beltim.

Polda Kep. Bangka Belitung melalui SPN Polda Kep. Babel menggelar Vaksinasi Gratis dan Pemberian Bansos kepada Masyarakat dalam rangka Kampus Polri Peduli, Rabu (27/10/21) siang.

Kampus Peduli Polri yang digelar di Mako SPN Polda Kep. Babel ini dihadiri oleh Irwasda Polda Kep. Babel Kombes Pol Agus Mandarwanto, Karo SDM, KA SPN Polda, serta Perwakilan TNI dan masyarakat Sekitar SPN Polda Kep. Babel.

Dari pantauan tim babel.polri.id, kegiatan Kampus Polri Peduli ini dibuka dengan Video Conference bersama Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.

Dalam sambutannya, Kapolri menyampaikan ucapan terimakasuh kepada seluruh jajaran baik dari TNI maupun Polri yang telah berpartisipasi dalam kegiatan vaksinasi ini.

“Saya sampaikan terimakasih TNI-Polri khususnya yang di Papua ada ibu-ibu, Mama-mama, polwan yang juga ikut bergabung vaksinasi.”ucap Kapolri.

Kapolri juga menerangkan bahwa beberapa waktu lalu, Indonesia dalam hal covid-19 mengalami penurunan laju dan sekarang berda di posisi yang baik.

Selain itu, Jenderal Bintang Empat ini mengingatkan agar pencapaian ini harus dijaga melalui berbagai upaya sehingga ini semua dapat tetap terkendali.

“Bagaimana kita harus jaga prokes. Ingatkan masyarakat untuk tetap menjalankan prokes secara kuat.”kata Jenderal Polisi Listyo.

“Kecenderungan masyarakat setelah penurunan level, prokes kendor dan diabaikan. Ini yang membuat potensi naik. Ini harus diantisipasi.”tambahnya.

Sementara itu, dalam vaksinasi yang digelar oleh SPN Polda Kep. Babel disambut baik oleh berbagai masyarakat. Terlihat, banyaknya masyarakat yang datang mengikuti vaksinasi gratis yang dilaksanakan dari pukul 09.00 Wib pagi.

Berdasarkan informasi yang didapat, sebanyak 500 Dosis Vaksin baik 1 dan 2 serta 300 Bantuan Sosial kepada masyarakat sudah disiapkan oleh SPN Polda Kep. Bangka Belitung.

Jurnalis : Suhartono
(Wakabiro MabesBharindo Belitung Timur)

Komentar