Mabesbharindo.com
PONTIANAK, Mendukung Program pemerintah dalam penanggulangan Covid-19 serta pemerataan vaksinasi di Kalbar, DPW Partai Amanat Nasional (PAN) menggelar kegiatan pemberian vaksin Sinovac tahap satu dan dua, di halaman Kantor Sekretariat DPW PAN Kalimantan Barat, Jalan Merdeka Barat, Kota Pontianak, Kamis (28/10/2021).
Hadir dalam Kegiatan itu, Boyman Harun selaku Ketua DPW PAN Kalbar, Zulfidar Zaidar Mochtar selaku Sekretaris DPW PAN Kalbar serta beberapa tokoh dan anggota Partai PAN.
Boyman Harun saat di wawancarai mengatakan, kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan ini sebagai bukti nyata perbuatan kader-kader PAN dalam membantu masyarakat, agar masyarakat sehat dan aman terhindar dari Covid-19 .
“Kami sebagai anggota DPR RI dan semua tingkatan kabupaten kota dan provinsi membantu memperlancar pekerjaan pemerintah dan tugas-tugas pemerintah agar seluruh masyarakat di Kalimantan Barat ini sudah tervaksin,” ungkapnya.
“Sekali lagi saya berterima kasih kepada seluruh kader partai amanat nasional yang sudah melaksanakan vaksin–tidak saja di tingkat DPW tetapi juga di tingkat DPD-nya, masing-masing melaksanakan vaksin untuk kepentingan masyarakat,” ujarnya.
Boyman menyampaikan, kegiatan serupa juga dilakukan kader PAN di daerah-daerah.
“Saya bersama rekan-rekan yang ada di provinsi, Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya selalu melakukan peninjauan terhadap kegiatan vaksin yang dilakukan DPD PAN di Kalbar, targetnya harus selesai batas kuota yang diberikan oleh Polda Kalbar, Insha Allah akan selesai,” katanya.
Dalam rangka untuk menarik animo masyarakat agar mau di-vaksin, pihaknya juga turut memberikan bantuan bersifat materil, seperti sembako, kepada masyarakat.
“Kegiatan vaksin ini–kalau untuk di DPW baru yang pertama. Kalau untuk yang di DPD terutama di DPD PAN Kubu Raya sudah melaksanakan vaksin satu minggu yang lalu, Insha Allah DPD PAN Kota Pontianak dalam waktu dekat ini juga akan melaksanakan vaksin,”(Andi)
Komentar