Tindakan Polri Atas Pengaduan Warga Melalui Telepon” Bersama Tiga Pilar Sawah Besar

TNI & Polri226 Dilihat

Mabesbharindo.com

Jakarta Pusat – Penjagaan dengan kekuatan unsur tiga pilar Sawah Besar penindakan dan cegah balapan liar di sepanjang jl. Gunung Sahari Raya di pimpin oleh Kapolsubsektor Mangga Dua Selatan Polsek Sawah Besar, Ipda Edi Sudarmanto untuk menindaklanjuti laporan warga terkait gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat adanya potensi keributan dan balapan liar di Sawah Besar, Jakarta Pusat, Kamis malam (22/05/2025) 00.30 WIB.

Personel Polsek Sawah Besar yang dipimpin oleh Kapolsubsektor Mangga Dua Selatan sekira jam : 00.30 WIB, setelah menerima pengaduan adanya keributan antara kelompok remaja bermotot, di bantu tiga pilar dan Pokdarkantibmas selanjutnya di lakukan pengecekan dan pendalaman adanya dugaan keributan tersebut yang di awali dengan aksi balapan liar.

Dengan kesigapan dan kecepatan personil polsek Sawah Besar keributan yang di sebabkan atas aksi Balapan Liar serta kesalahan pahaman itu, cepat selesai aman sehingga tidak berkembang luas atau menimbulkan permasalahan baru daripada permasalahan keributan tersebut di langsung di himbau tegar agar membubarkan diri dengan tertib.

Polsek Sawah Besar mengimbau masyarakat untuk selalu melaporkan gangguan kamtibmas atau perilaku mencurigakan di lingkungan sekitar kepada pihak kepolisian. Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat, termasuk memastikan tempat umum tetap kondusif dari gangguan Kamtibmas.

Aksi cepat personel Polsek Sawah Besar mendapat apresiasi dari salah satu masyarakat sekitar, yang merasa terbantu dengan respons dan kesigapan Polri, dalam menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan.

Panit Samapta menambahkan jika masyarakat memerlukan kehadiran Polri segera hubungi Call Center 110, agar cepat di tindak lanjutin.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Komentar