Jakarta,mabesbharindo com,
Jakarta Pusat – Aparat gabungan Tiga Pilar Kecamatan Kemayoran menggelar patroli skala besar pada Senin (14/4/2025) malam. Kegiatan ini merupakan bagian dari Operasi Cipta Kondisi yang rutin digelar demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Jakarta Pusat, khususnya Kemayoran.
Patroli dimulai pukul 22.45 WIB dari halaman Mako Polsek Kemayoran dan dipimpin oleh Brigadir Witno selaku Bawas. Rute yang dilalui mencakup titik-titik rawan seperti Jl. Casa, Jl. Dakota Raya, Rusun Tahap 3, Jl. HBR Motik, Bundaran Masjid Akbar, hingga kawasan Pekan Raya Jakarta.
“Kami fokus pada antisipasi aksi 3C, yakni curat, curas, dan curanmor. Patroli malam ini bertujuan memberikan rasa aman kepada warga,” ujar Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro saat dikonfirmasi, Senin malam.
Sebanyak 12 personel gabungan dari Polsek Kemayoran, Koramil, dan Satpol PP dikerahkan dalam patroli ini. Setiap titik pemberhentian menjadi lokasi pemantauan situasi kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat), khususnya di area permukiman padat dan pusat aktivitas malam.
Kapolsek Kemayoran, Kompol Agung Adriansyah, menyebut bahwa kegiatan ini juga sebagai upaya preventif menjelang akhir pekan dan potensi meningkatnya mobilitas warga.
“Situasi masih aman dan kondusif. Kami terus lakukan patroli rutin sebagai bentuk kehadiran negara di tengah masyarakat,” ungkap Kompol Agung.
Patroli selesai pada pukul 01.45 WIB. Sepanjang kegiatan berlangsung, tidak ditemukan gangguan menonjol, dan masyarakat menyambut baik kehadiran petugas.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
Komentar