Tebar Berkah, Babinsa Kedunggalar Bersama Perangkat Desa Gelar Bakti Sosial Warung Berkah

TNI & Polri674 Dilihat

Ⓜ️ABES BHARINDO.COM____***

NGAWI – Babinsa Koramil 0805/13 Kedunggalar bersama instansi terkait dan perangkat desa melakukan suatu kegiatan yang dilaksanakan untuk meringankan beban warganya,salah satunya dengan Binter bakti sosial warung berkah yang dilakukan oleh Babinsa Desa Gemarang Serda Nurmaki kepada warga binaanya di Desa Gemarang, Kec.Kedunggalar, Kab.Ngawi, Selasa (22/03/2022)

Kegiatan bersama ini sangat membantu masyarakat khususnya para lansia dan masyarakat yang kurang mampu, dengan melaksanakan kegiatan bakti sosial ini diharapkan dapat memberikan motivasi dan inspirasi bagi warga yang lain untuk membuka sedikit rezekinya untuk membantu warga masyarakat yang kurang mampu di lingkungannya.

Babinsa Desa Gemarang, Serda Nurmaki Bersama Perangkat Desa
Menurut keterangannya, Babinsa Desa Gemarang Serda Nurmaki, dalam kegiatan bakti sosial tersebut telah menyerahkan amanah yang diberikan kepada warga yang kurang mampu berupa sembako (Beras, Gula, Mie instan) dan makanan masak kepada yang berhak menerima, untuk siang hari ini sebanyak 30 warga yang telah mendapatkan bantuan ini.

 

Baca juga : 

π• Cek Stok Minyak Goreng, Kapolres Nganjuk : Jangan Berani Menimbun atau Jual Diatas Harga HET

π• Polres Brebes Periksakan Kondisi Kejiwaan Pelaku Penganiaya Anak Hingga Tewas

“Kegiatan yang positif bagi warga masyarakat ini juga mendapatkan apresiasi dari komando atas karena disaat kondisi masih pandemi ini kita masih bisa membantu dan memberikan solusi terbaik untuk masyarakat,selain itu juga sebagai sarana komunikasi dan menyampaikan kepada warga tentang pentingnya menjaga kesehatan dan vaksinasi,” ucap Babinsa.

Sementara itu, Danramil Kedunggalar Kapten Chb Priyanto menjelaskan, Bakti sosial warung berkah yang dilakukan oleh anggota Babinsa dan instansi pemerintah desa itu merupakan kegiatan kemanusiaan atas dasar inisiatif bersama dan dilakukan secara langsung dengan tujuan agar dapat meringankan beban warga masyarakat disaat kondisi pandemi ini.” terangnya.

Ia juga menambahkan, Hal ini disamping membantu warga masyarakat yang membutuhkan tentunya juga melatih diri kami sebagai aparat kewilayahan untuk selalu peduli terhadap lingkungan dan masyarakat,” imbuhnya.

“Melalui kegiatan bakti sosial warung berkah ini kita berharap dapat meringankan beban dan membantu serta memotivasi saudara kita yang membutuhkan,” tutupnya. (An)

Komentar