Sosok Darma Wijaya “Dimata” Tokoh Agama di Sergai

Daerah861 Dilihat
Mabesbharindo.com | Sergai –  H.Darma Wijaya atau yang akrab disapa dengan Wiwik sudah tidak asing lagi di kedua telinga masyarakat Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) maupun Provinsi Sumatera Utara (Sumut).

Pria kelahiran 1 Agustus 1972 di Desa Sarang Giting,Kecamatan Dolok Masihul,Kabupaten Serdang Bedagai yang cukup aktif dalam berorganisasi sejak usai muda.

Ia memiliki seorang istri yang kini menjabat sebagai Ketua TP. PKK Sergai Hj.Rosmaida Saragih yang senantiasa mendukung karirnya di berbagai organisasi hingga pemerintahan saat ini. Bersedekah merupakan salah satu perbuatan yang terus diamalkan sejak muda hingga kini menjabat sebagai Bupati Sergai.

Ayah tiga anak ini juga dikenal seorang pekerja keras,gigih, ulet dan tidak mudah menyerah dalam melaksanakan tugas maupun usaha yang ditekuninya. Popy Nurinda Wijaya, Alwi Gibran Wijaya dan Mutiara merupakan anak kesayangan hasil pernikahannya dengan Hj.Rosmaida Saragih.

Sebelum mendapatkan amanah menjabat sebagai Bupati Sergai. Darma Wijaya pernah menjabat sebagai Ketua Komite Organisasi Nasional Indonesia (KONI) Sergai pada tahun 2011 yang lalu. Berhasil memimpin KONI Sergai, Wiwik diberikan amanah untuk memimpin Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Sergai tepat pada tahun 2013 yang lalu.

Karirnya dalam memimpin berbagai organisasi yang diamanahkan berjalan dengan baik dan berkat kepiawaiannya, semua organisasi dipimpinnya maju.

Berangkat dari keberhasilan dan kesuksesan memimpin berbagai organisasi, masyarakat mempercayakan ia untuk menjadi pemimpin nomor 2 di Pemerintahana Kabupaten Sergai (Wakil Bupati Sergai) pada tahun 2016-2021.

Karirnya terus menanjak hingga pada Pilkada tahun 2021 yang lalu, masyarakat kembali mengamanahkannya menjadi pemimpin nomor 1 di Pemkab Sergai (Bupati Sergai) yang berpasangan dengan H.Adlin Umar Yusri Tambunan sebagai Wakil Bupati Sergai untuk periode 2021-2024.

“Ia sosok pemimpin yang humoris, sangat dekat dengan masyarakat, disiplin, piawai dan bijaksana dalam mengambil suatu keputusan.

Rezeki yang diperolehnya, tidak lupa disisihkan untuk masyarakat kurang mampu dan rumah ibadah muslim. Sosoknya yang suka bersedekah dan membangun masjid juga musholla ini menjadikan para tokoh agama dan masyarakat kagum dan membuat masyarakat semakin mengidolakan kepribadian yang suka berbagai rezeki kepada orang yang membutuhkan.

Begini kata Tokoh agama

Jumarik salah satu tokoh agama di Kecamatan Dolok Masihul mengaku sosok Darma Wijaya memang dikenal suka bersedekah dan membangun Masjid di Kecamatan Dolok Masihul maupun di tempat lainnya.

Hayalan masyarakat terhadap bangunan Musholla baru di Dusun II Desa Dolok Manampang, ternyata kini sudah diwujudkan oleh Bupati Sergai H.Darma Wijaya. Musholla yang diberi nama Ah-Zakir yang merupakan gabungan dari nama almarhum ayahnya Ahmadin dan Zakirman mertunya.

Bangunan ini didesain cukup cantik, bercorak warna keemasan dan memiliki ruangan cukup besar, bisa menampung jamaah lebih dari 50 orang. Diharapkan musholla bisa dijadikan masjid nantinya. Ia di kecamatan ini dikenal suka membantu orang yang tidak mampu.

“Sungguh saya merasa bangga dan mengucapkan banyak terimakasih kepada Wiwik atas kepeduliannya terhadap masyarakat dan rumah ibdah yang merupakan amal ibadah Zariyah.” Ucap Jumarik.

“Sosok Darma Wijaya ini sudah lama kita kenal. Ia ternyata tidak seperti yang diisukan orang-orang selama ini. Nah, saya sudah mengikuti perjalanan karirnya beliau selama diberikan amanah sebagai Wakil Bupati, ternyata beliua merupakan sosok pemimpin yang suka turun  langsung ke bawah menjemput aspirasi maupun keluhan masyarakat, persis ia kata Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sergai H.Hasful Huznain, sedang mencontoh gaya kepemimpin sahabat Rasullah SAW yaitu Umar Bin Khatab dalam mengamalkan perbuatan baik seperti menolong orang dan ia juga suka bersedekah.

Ia sering turun ke bawah secara diam-diam menjumpai masyarakat. Ia juga sering membawa sedikit bantuan, baik itu nanti dalam bentuk uang maupun barang, tentunya sekedar meringankan beban hidup seseorang yang membutuhkan bantuan.

Tentunya kita tidak meragukan lagi seseorang yang tidak hanya memikirkan untuk perkembangan dunianya, tapi dia mampu menyisihkan untuk hal akhirat. Pemimpin yang seperti ini patut untuk kita dukung program kerjanya. Kita sebagai ulama siap mendukung sepenuhnya.”Ujar Ketua MUI Sergai

Komentar