Jakarta,mabesbharindo com,
Jakarta Pusat – Program ketahanan pangan yang digalakkan di wilayah Jakarta Pusat terus menunjukkan perkembangan positif. Salah satunya terlihat dari pertumbuhan tanaman jagung di lahan RW 16, Kelurahan Kebon Melati, Kecamatan Tanah Abang.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, menegaskan bahwa program ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam mendukung ketahanan pangan di tengah masyarakat.
“Kami terus mendukung inisiatif ketahanan pangan ini, terutama di lahan-lahan tidur yang dapat dimanfaatkan untuk pertanian. Dari hasil pemantauan hari ini, tanaman jagung yang ditanam di bantaran Kali Ciliwung sudah tumbuh dengan baik dan mulai berbuah. Ini membuktikan bahwa sinergi antara kepolisian dan masyarakat berjalan efektif dalam meningkatkan produktivitas pangan,” ujar Kombes Pol Susatyo, Rabu (5/3/2025).
Sementara itu, Kapolsek Metro Tanah Abang, AKBP Aditya SP Sembiring, yang turut hadir dalam kegiatan monitoring ini, menyampaikan bahwa kondisi tanaman jagung secara umum cukup baik, meskipun ada sedikit kendala hama.
“Sebagian besar tanaman jagung tumbuh subur dan sudah mulai berbuah. Namun, ada beberapa daun yang mengalami kerusakan akibat serangan belalang. Ke depan, kami akan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mengatasi masalah ini agar hasil panen tetap maksimal,” kata AKBP Aditya.
Kegiatan ini juga melibatkan Kanit Binmas Polsek Tanah Abang, Iptu Suparno, yang melakukan pemantauan langsung di lapangan. Dengan adanya program ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya memanfaatkan lahan kosong untuk mendukung ketahanan pangan di wilayah perkotaan.
Hingga saat ini, situasi di lokasi tetap aman dan terkendali. Kepolisian akan terus melakukan pendampingan agar program ketahanan pangan ini berjalan berkelanjutan dan memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
Komentar