MABES BHARINDO MAGETAN |_ Satlantas polres Magetan melayani vaksinasi gratis di unit pelayanan khususnya pada Masyarakat yang mengurus SIM, guna mengejar program serbuan vaksinasi
Kapolres Magetan AKBP Festo Ari Permana SIK, melalui Kasat Lantas AKP Jumianto Nugroho menyampaikan upaya mendukung program pemerintah untuk melakukan percepatan penanganan Covid-19 khususnya menyukseskan percepatan serbuan vaksinasi TNI/POLRI dalam program vaksinasi nasional 1 juta sehari,
Pelayanan vaksinasi ini diberikan pada setiap masyarakat pemohon SIM dan dilayani di Gerai Vaksin Presisi yang bertempat di Gedung Urkes Polres Magetan, pelayanan vaksinasi disesuaikan dengan jumlah pemohon SIM.
“Layanan vaksinasi tersebut sebagai implemenatasi transformasi menuju Polri yang presisi, mendukung percepatan penanganan Covid-19, untuk masyarakat sehat, dan pemulihan ekonomi nasional menuju Indonesia maju,” ujar AKP Jumianto, Rabu ( 7/7/2021 )
Selain itu lanjut dia, untuk Petugas / Vaksinator berasal dari Dokpol atau Urkes Polres Magetan, juga melayani masyarakat umum di Klinik Polres Magetan.
Pelayanan vaksinasi serbuan TNI/Polri ini setiap hari Polres Magetan juga melayani vaksinasi yang bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Magetan, yang digelar di seluruh puskesmas.
“Bagi masyarakat umum yang belum di vaksin, bisa datang ke Gerai Vaksin Presisi Polres Magetan, yang ada di Mapolres Magetan bagian Urkes dan Puskesmas di setiap wilayah kecamatan,” jelasnya.
AKP Jumianto berharap, dengan pelayanan vaksinasi ini, Polri dan Pemerintah, dapat menyelamatkan jiwa masyarakat dari resiko tertular Covid-19.
“Mudah-mudahan saja, layanan vaksinasi yang kita lakukan ini, mampu membantu menyelesaikan permasalahan penularan covid-19. Sekaligus pandemi covid ini, cepat selesai,” pungkasnya ( SANG AGUS )
Komentar