Mabesbharindo
Jakarta Pusat – Upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat terus dilakukan jajaran Polsek Johar Baru melalui pendekatan preventif dan dialogis. Salah satunya dengan kegiatan sambang Pos Keamanan Lingkungan (Poskamling) RW 07, Kelurahan Johar Baru, Kecamatan Johar Baru, Sabtu (17/1/2026) dini hari.
Kegiatan yang berlangsung sekitar pukul 00.45 WIB tersebut dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Johar Baru Aiptu Sunarto di Poskamling RW 07, Jalan Percetakan Negara II. Dalam kesempatan itu, petugas berdialog langsung dengan Iwan Setiawan dan Agus Prihatin, selaku awak Satkamling RW 07.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Reynold E.P. Hutagalung menegaskan bahwa keberadaan Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat memiliki peran penting dalam mendeteksi dini potensi gangguan kamtibmas. “Sambang poskamling merupakan langkah preventif untuk memperkuat komunikasi antara polisi dan warga, sekaligus mendeteksi potensi gangguan keamanan sejak dini,” ujar Reynold.
Ia juga mengapresiasi peran aktif warga yang terus menjaga keamanan lingkungan melalui kegiatan ronda malam.
Sementara itu, Kapolsek Johar Baru Kompol Saiful Anwar menjelaskan bahwa dalam kegiatan sambang tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan sejumlah pesan kamtibmas kepada warga. “Kami mengajak awak satkamling untuk terus bertukar informasi, menjaga keamanan lingkungan secara bersama-sama, serta tidak main hakim sendiri apabila mendapati pelaku tindak pidana,” kata Saiful.
Selain itu, warga juga diingatkan agar segera menghubungi Bhabinkamtibmas, Polsubsektor, Polsek Johar Baru, atau Call Center 110 apabila membutuhkan bantuan kepolisian.
Melalui kegiatan sambang poskamling ini, kepolisian berharap sinergi antara aparat dan masyarakat semakin kuat dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah Johar Baru.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)








Komentar