Sambang Ke Hotel Patra Bhabinkamtibmas Cempaka Putih Timur Sampaikan Imbauan Ke Security

TNI & Polri214 Dilihat

Jakarta,mabesbharindo com, 

Jakarta Pusat – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Bhabinkamtibmas Kelurahan Cempaka Putih Timur Aipda Wisnu Saputra melaksanakan kegiatan sambang ke Hotel Patra di Jalan Ahmad Yani Cempaka Putih Jakarta Pusat. Dalam kunjungan tersebut, Aipda Wisnu Saputra memberikan imbauan kepada petugas keamanan (security) hotel. Kamis (9/1/2025)

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat koordinasi antara kepolisian dan pihak hotel, terutama dalam mencegah potensi gangguan keamanan. Aipda Wisnu Saputra menyampaikan pentingnya pemeriksaan terhadap tamu dan kendaraan yang masuk, memastikan sistem keamanan seperti CCTV berfungsi dengan baik, serta menjaga komunikasi yang aktif dengan pihak kepolisian jika terjadi hal mencurigakan.

“Kami mengimbau agar petugas security selalu waspada terhadap setiap potensi gangguan keamanan. Laporkan segera kepada Polsek Cempaka Putih atau Call Center 110 jika ditemukan hal-hal mencurigakan,” Kata Aipda Wisnu.

Kegiatan tersebut menindak lanjuti pesan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro untuk menjalin kerja sama yang lebih erat antara pihak kepolisian dan masyarakat, khususnya pelaku usaha, demi menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Komentar