Realisasikan Anggaran DD, Pemdes Campurasri Bangun Jalan Rigit Beton

Daerah889 Dilihat

Pembangunan Jalan Rigit Beton dari Anggaran Dana Desa Tahun 2023 di  Dusun Dungwaluh Desa Campurasri Kec. Karangjati, Ngawi


MABES BHARINDO.COM___⭐⭐⭐

NGAWI –  Pemerintah Desa Campurasri, Kecamatan Karangjati, Kabupaten Ngawi, membangun Jalan Rigit/ Beton dari Anggaran Dana Desa Tahap awal tepatnya di Jalan Kartini RT,03 / RW,02 Dusun Dungwaluh Desa Campurasri. Proyek Rigit Beton yang dibangun dengan volume dengan Panjang ; 173 , Lebar : 2,87 , dengan Ketebalan : 0,15 M, dengan biaya Rp.169.501.000.

Proyek Rigit Beton dari Anggaran DD TA 2023 ini dikerjakan oleh TPK (Tim Pelaksana Kegiatan). Sedangkan tenaga kerjanya  melibatkan warga lingkungan setempat.
Demi kelancaran dalam mengerjakan proyek Rigit Beton ini, TPK menggandeng para pemangku kepentingan yang ada di wilayah dusun Dungwaluh desa Campurasri.

Sutrisno selaku Kades Campurasri, mengatakan, “Pembangunan jalan Rigi Beton ini dibangun selain untuk memeperlancar sarana transportasi umum juga untuk pemberdayaan masyarakat serta membuka lapangan kerja bagi warga setempat. Sehingga hasil pekerjaan jalan Rigit Beton yang dikerjakan masyarakat sudah sesuai spek,” tutur Kades Sutrisno.


Berita Terkait : 

π•  Kapolres Ngawi Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian

π• Anev Kamtibmas, Kapolres Ngawi Mengikuti Vidcon Bersama Kapolri

π• Polri Buka Pendaftaran Penerimaan Jalur Akpol, Bintara dan Tamtama Secara Gratis

π• Polisi Amankan 6 Terduga Pelaku Pengeroyokan dan Pelemparan Rumah Warga


Masih kata Kades, ” Dengan dibangunnya jalan yang semula rusak juga langganan becek saat musim penghujan, kini jalannya sudah bagus dan mulus. Dengan terselesaikanya pembangunan jalan  Rigit Beton tersebut diharapkan juga bisa menjadi akses penunjang kegiatan warga.

“Besar harapan dengan adanya kucuran Dana Desa (DD) tahun 2023 kemajuan Desa Campurasri kian meningkat baik dari segi perekonomian , pendidikan serta kesehatan masyarakat, dan
saat menghadapi musim penghujan, kini jalannya tidak becek lagi,” terangnya.

Pembangunan Jalan Rigit Beton di dusun Dungwaluh tersebut, kedepanya semoga warga anak – anak sekolah, dan pedagang bisa melaksanakan aktifitasnya dengan lancar, karena jalan tersebut juga merupakan jalan utama yang padat penduduk,”‘pungkas Kades

Kontributor : Khoirul Anam

Komentar