Mabes Bhayangkara Indonesia Sukabumi – Kepolisian Resort Sukabumi bergerak maju dalam membidik calon anggotanya. Para santri dari sejumlah pondok pesantren mulai disasar agar mau menjadi anggota Polri. Salah satunya adalah para santri yang mondok di Ponpes Modern Assalam.
Selama satu hari dan akan berlangsung beberapa hari selanjutnya para santri dan santriwati yang berminat mengabdikan diri menjadi anggota Polri diberikan pembinaan dan pelatihan (binlat) oleh para personel dari Bagian Sumber Daya Manusia Polres Sukabumi. Binlat digelar di Pondok Pesantren Assalam Putra dan Putri secara terpisah dimulai dari Selasa, 28 Desember 2021
Pada binlat itu sebanyak 44 santri yang terdiri dari 23 santri putra dan 21 santri putri antusias menjadi peserta. Para santri dibekali pengetahuan dasar tentang proses yang harus disiapkan untuk daftar menjadi anggota Polri pada tahun anggaran 2021-2022.
Pimpinan Ponpes Modern Assalam Putri, Kyai Encep Hadiana menyampaikan binlat yang dilakukan terhadap para santri itu bisa menumbuhkan motivasi dan niat kuat para santri untuk menjadi anggota Polri.
“Kami sangat mengapresiasi binlat terkait pendaftaran anggota Polri ini. Kami berharap binlat ini bisa memfasilitasi para santri agar lebih siap dan tangguh untuk menjadi anggota Polri sehingga dapat memberikan kontribusi kepada negeri,” kata dia.
Kiai Encep juga mengungkapkan binlat ini terlaksana berkat hubungan baik yang terjalin antara Pimpinan Pondok Modern Assalam dengan Kapolres pihak kepolisian.
“Dalam sebuah kesempatan, kami dan Bapak Kapolres sepakat untuk memfasilitasi para santri kami mengikuti proses pendaftaran menjadi anggota Polri dengan proses dan prosedur yang berlaku. Dan kami mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya kepada Kapolda Jawa Barat dan Kapolri atas terselenggaranya acara sosialisasi, bimbingan dan pelatihan yang dilaksanakan di Pondok Modern Assalam” tutur Kiai Encep.
Sebelum mengikuti binlat, para santri ini telah dibekali informasi melalui sosialisasi yang dilaksanakan di Pondok Pesantren Modern Assalam Putri pada 28 November 2021 dan 22 Desember 2021. Mereka juga harus mengikuti proses penjaringan sebelum terpilih dalam binlat ini.
Reporter,. Afrizal/ary
Komentar