Polsek Plampang Lakukan Patroli, Cegah Kriminalitas & Awasi Penerapan Protokol Kesehatan

Daerah547 Dilihat

Mabes bharindo.com|Sumbawa Besar,Nusa Tenggara Barat.Dalam rangka mencegah terjadinya tindak kriminalitas, anggota Polsek Plampang Jajaran Polres Sumbawa melaksanakan patroli Harkamtibmas dengan sasaran tempat-tempat rawan kriminalitas di wilayah hukum Polsek Plampang, Jumat (20/08/21).

Dalam kegiatan tersebut, personel Polsek Plampang yang dipimpin langsung Kanit Samapta Ipda Mukti Wibawa berkoordinasi dengan pihak keamanan Bank BRI serta menyampaikan himbauan kepada nasabah bank yang sedang mengantri agar selalu waspada dalam bertransaksi.

“Ini merupakan tugas kami, memberikan keamanan dan kenyamanan masyarakat, di samping itu kami juga menghimbau kepada Security yang melaksanakan tugas jaga, agar menyampaikan kepada nasabah apabila melakukan aktivitas agar berhati-hati dan selalu waspada, kita tidak tau kapan akan dan terjadi suatu tindak pidana,” ujar Ipda Mukti.

Selain memberikan himbauan kamtibmas, petugas juga mengajak masyarakat yang ada disana untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dengan selalu memakai masker, jaga jarak, mencuci tangan menggunakan sabun ataupun hand sanitizer serta mengurangi mobilitas.“Nasabah bank yang tengah mengantri selalu kami ingatkan untuk mematuhi protokol kesehatan” Ujarnya.

Sementara itu, Kapolsek Plampang IPTU Budiman Perangin Angin, S.H ditempat terpisah menjelaskan kegiatan ini merupakan cara personil Polsek Plampang untuk mengetahui perkembangan situasi Kamtibmas terutama di tempat umum, serta mencegah penyebaran virus corona.

”Patroli dilakukan untuk mencegah terjadinya niatan dari para pelaku kejahatan hingga terjadi aksi kriminalitas, selain itu hal tersebut sebagai bentuk pengawasan terhadap penerapan protokol kesehatan ditempat umum” ujar Kapolsek.

Komentar