Mabesbharindo
Jakarta Pusat — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), khususnya pada malam hari, Bhabinkamtibmas Kelurahan Gelora Aiptu Teguh Yuliyanto melaksanakan kegiatan sambang sekaligus siskamling bersama unsur masyarakat di wilayah Kelurahan Gelora, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada Jumat malam, (16/1/2026).
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Jl. Gelora IX A RT 04 RW 02, Kelurahan Gelora, dengan melibatkan Ketua RW 02, LMK, Ketua RT 04/02, serta anggota Pokdarkamtibmas Gelora.
Aiptu Teguh menyampaikan pentingnya peran aktif seluruh elemen masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan, dengan meningkatkan kepedulian terhadap situasi sekitar, melaksanakan ronda malam secara rutin, serta segera melaporkan apabila terdapat potensi gangguan kamtibmas. Sinergi antara Kepolisian, aparat lingkungan, dan Pokdarkamtibmas dinilai sangat penting dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Reynold E.P Hutagalung, mengatakan Melalui kegiatan siskamling bersama ini, diharapkan tercipta rasa kebersamaan dan tanggung jawab bersama dalam menjaga keamanan wilayah.
“Kehadiran Polisi di tengah masyarakat juga diharapkan dapat memberikan rasa aman serta memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap institusi Kepolisian, ucap Reynold.
Kapolsek Metro Tanah Abang Kompol Haris Akhmat Basuki, menambahkan Kehadiran unsur Kepolisian bersama para tokoh masyarakat ini merupakan bentuk sinergi dalam menjaga keamanan lingkungan melalui kegiatan Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling).
Dalam kegiatan sambang tersebut, Bhabinkamtibmas bersama para pengurus wilayah melakukan dialog dan koordinasi terkait upaya pencegahan gangguan kamtibmas, khususnya antisipasi terjadinya tawuran warga, terutama menjelang liburan, agar masyarakat dapat menjalankan aktivitas dengan rasa aman dan nyaman.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)








Komentar