Polsek Metro Gambir Sambangi Pos Kamling RW 12 Kelurahan Duri Pulo

TNI & Polri214 Dilihat

Jakarta,mabesbharindo com, 

Jakarta Pusat – Bhabinkamtibmas Kelurahan Duri Pulo, Polsek Metro Gambir, Aipda Purwanto, melaksanakan kegiatan cooling system dan sambang ke Pos Satkamling RW 12 di Jalan Baru RT 10/12, Kelurahan Duri Pulo, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, pada Jumat (17/1/2025).

Dalam kegiatan tersebut, Aipda Purwanto bertemu dengan Bapak Yudi selaku petugas Satkamling setempat. Ia menyampaikan imbauan terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Beberapa poin yang ditekankan meliputi kewaspadaan terhadap tamu tak dikenal, pelaporan kejadian secara berjenjang kepada RT atau RW, serta pencegahan tindak kriminal seperti pencurian kendaraan bermotor dan tawuran remaja.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, S.H., S.I.K., M.Si., menegaskan bahwa kegiatan seperti ini penting untuk mempererat sinergi antara Polri dan masyarakat. “Kami terus berupaya menciptakan lingkungan yang aman melalui pendekatan langsung kepada warga, termasuk melalui sambang ke pos kamling,” ujarnya.

Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, keamanan di wilayah RW 12 tetap terjaga, dan warga merasa nyaman serta terlindungi dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Komentar