Polsek Metro Gambir Laksanakan Patroli dan Cooling System di Duri Pulo

TNI & Polri219 Dilihat

Jakarta,mabesbharindo com, 

Jakarta Pusat – Aipda Purwanto, Bhabinkamtibmas Kelurahan Duri Pulo, melaksanakan kegiatan patroli kewilayahan dan cooling system di Jalan Imam Mahbud, RT 02/02, Kelurahan Duri Pulo, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, pada Senin (6/1/2025).

Dalam patroli tersebut, Aipda Purwanto memberikan himbauan terkait pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat kepada Bapak Dedy dan Bapak Iyan, warga setempat. Selain itu, Aipda Purwanto juga mengingatkan warga untuk selalu waspada terhadap potensi kerawanan dan segera melaporkan jika ada kejadian tindak pidana di lingkungan sekitar.

“Partisipasi aktif masyarakat sangat diperlukan untuk menjaga keamanan lingkungan. Apabila warga membutuhkan kehadiran polisi, jangan ragu untuk menghubungi Bhabinkamtibmas atau Call Center Polisi 110,” ujar Aipda Purwanto.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, S.H., S.I.K., M.Si., menyatakan bahwa patroli seperti ini merupakan langkah preventif untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi masyarakat. “Kami akan terus berupaya untuk menjaga situasi keamanan di wilayah Duri Pulo agar tetap terkendali,” tuturnya.

Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan situasi di lokasi dilaporkan aman terkendali.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Komentar