Mabesbharindo.com
Jakarta – Polres Metro Jakarta Timur menggelar kegiatan sosialisasi kesehatan jantung dan pembuluh darah dengan tema *”Meningkatkan Kualitas Hidup dengan Deteksi Dini dan Pencegahan Penyakit Jantung”*.
Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Lt. 6 Polres Metro Jakarta Timur dihadiri oleh Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Pol. Nicolas Ary Lilipaly, PJU dan peserta sosialisasi. Rabu (05/02/25).
Sosialisasi ini dihadiri oleh sekitar 70 peserta yang terdiri dari anggota Polri dan ASN Polres Metro Jakarta Timur dan Polsek Jajaran. Narasumber dalam kegiatan ini adalah dr. Edwin Setiabudi, Sp.PD., KKV., FINASIM, seorang ahli di bidang kesehatan jantung dan pembuluh darah.
Kegiatan dimulai dengan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dan pembacaan doa.
Setelah itu, panitia memberikan laporan singkat, dan Kapolres Metro Jakarta Timur memberikan sambutan dan arahan kepada para peserta.
Pada sesi inti, dr. Edwin Setiabudi menyampaikan materi tentang pentingnya menjaga kesehatan jantung dan pembuluh darah, serta bagaimana cara mendeteksi dini dan mencegah penyakit jantung.
Acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab, di mana peserta dapat mengajukan pertanyaan terkait topik yang dibahas.
Sebagai bagian dari kegiatan, peserta juga diberikan kesempatan untuk mengikuti pemeriksaan kesehatan, seperti tes gula darah, asam urat, dan EKG, yang dilakukan oleh tim medis dari Rumah Sakit Jantung bagi peserta yang berminat.
Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan aman, memberikan pengetahuan penting tentang cara menjaga kesehatan jantung serta pencegahan penyakit terkait, khususnya bagi anggota Polri dan ASN di lingkungan Polres Metro Jakarta Timur.
Komentar